Bu Nyai dan Ning di Banyuwangi Deklarasi Dukung dan Menangkan Paslon Ipuk-Mujiono 

by -1429 Views
Wartawan: Nurhadi
Editor: Herry W. Sulaksono


Banyuwangi, seblang.com – Demi Kemaslahatan umat, para Ibu Nyai dan Ning dari berbagai pondok pesantren (Ponpes) se-Banyuwangi berkumpul untuk menyatakan dukungan mereka terhadap Pasangan Calon (Paslon) Bupati – Wakil Bupati Banyuwangi nomor urut 1, Ipuk Fiestiandani-Mujiono, di Banyuwangi pada Sabtu (26/10/2024) malam.

Para Ibu Nyai dan Ning yang hadir berasal dari berbagai pondok pesantren, antara lain; Ponpes Darussalam Blokagung, Darus Syafa’ah Siliragung, Sabilut Taufiq Muncar, Ponpes Bustanul Makmur Genteng, Ponpes Manbaul Ulum Muncar, dan beberapa Ponpes lainnya.

“Kami berkumpul, mendoakan dan siap memenangkan pasangan Ipuk-Mujiono untuk kemajuan Banyuwangi,”ujar Perwakilan Ibu Nyai dan Ning, Faiqotul Himmah.

Dalam penilaian para Ibu Nyai dan Ning se Banyuwangi, pasangan Ipuk-Mujiono sudah terbukti berhasil membawa kabupaten yang ada di ujung timur Pulau Jawa lebih maju, tinggal melanjutkan dan menuntaskan program pada periode selanjutnya.

Mereka berharap Banyuwangi bisa menjadi daerah yang lebih baik dan membawa keberkahan bagi masyarakat. “Kami yakin dengan kepemimpinan yang baik, Ipuk-Mujiono bisa mewujudkan harapan masyarakat Banyuwangi untuk masa depan yang lebih sejahtera,” tambah Ning Faiq, dari Ponpes Darussalam Muncar.

iklan warung gazebo