Jakarta, seblang.com – BPJS Ketenagakerjaan berhasil meraih penghargaan Best Nation Wide Collaboration dalam Grab Business Forum 2024 yang diselenggarakan oleh Grab Indonesia.
Penghargaan ini diberikan sebagai pengakuan atas transformasi digital yang dilakukan BPJS Ketenagakerjaan dalam penggunaan kendaraan operasional melalui kerja sama dengan Grab For Business di 63 kantor cabang dan 8 kantor wilayah di seluruh Indonesia. Kerja sama ini telah meningkatkan efisiensi penggunaan anggaran operasional hingga 15%.
Direktur Umum dan SDM BPJS Ketenagakerjaan, Abdur Rahman Irsyadi, menyatakan bahwa penghargaan ini merupakan bukti komitmen BPJS Ketenagakerjaan dalam meningkatkan kinerja institusi melalui kolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk Grab.
“Kami berterima kasih kepada Grab atas penghargaan ini. Sebagai lembaga yang bertanggung jawab melindungi pekerja Indonesia, kami selalu berupaya untuk bersinergi dan berkolaborasi dengan berbagai pihak. Salah satu aspek yang kami tingkatkan adalah efisiensi biaya operasional tanpa mengurangi aktivitas karyawan,” jelasnya, Rabu (22/5/2024).
Kerja sama dengan Grab For Business didorong oleh kebutuhan operasional kendaraan dinas di seluruh kota dan kabupaten, keterbatasan lahan parkir di kantor pelayanan, dan upaya untuk efisiensi biaya. “Kami telah menghemat hingga 15% dari anggaran operasional, dan angka ini diharapkan terus meningkat,” ungkap Abdur Rahman Irsyadi.









