Dalam kunjungannya kali ini, Kapolres Ponorogo juga berbagi kasih dengan memberikan bantuan berupa 47 Paket Sembako kepada jemaat Gereja Santa Maria.
Sementara itu, Pastor Gereja Santa Maria, Romo Stanislaus Dadang Ardyanto memberikan apresiasi kepada Polri, khususnya Polres Ponorogo yang telah memberikan perhatian yang begitu besar.
“Terima kasih sudah memberikan perhatian yang begitu besar, maka dengan perhatian yang begitu besar ini kami dengan senang hati menerimanya,” ucap Romo Stanislaus Dadang Ardyanto.
Dalam kegiatan berbagi kasih ini, bantuan paket sembako secara simbolis diserahkan oleh Kapolres Ponorogo kepada perwakilan Gereja./////
(Humas)










