Baru Saja Dilantik, Bupati dan Wakil Bupati Situbondo ‘Kebut’ Zoom Meeting dengan OPD

by -148 Views
Wartawan: Kadari
Editor: Herry W. Sulaksono

Situbondo, seblang.com – Yusuf Rio Wahyu Prayogo dan Ulfiyah resmi menjabat sebagai Bupati dan Wakil Bupati Situbondo periode 2025-2030. Keduanya dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara, Jakarta, pada hari Kamis, (20/2/2025).

Pelantikan ini menjadi momen bersejarah bagi Kabupaten Situbondo. Untuk pertama kalinya, kepala daerah dilantik langsung di Istana Negara. Hal ini menunjukkan perhatian khusus dari pemerintah pusat terhadap pembangunan di Situbondo.

Setelah dilantik, Bupati Yusuf Rio Wahyu Prayogo yang akrab disapa Mas Rio menyampaikan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang telah mendukungnya, terutama kepada para kiai dan relawan. Ia juga menyampaikan komitmennya untuk menjadi pelayan masyarakat yang baik.

iklan warung gazebo