Hal senada disampaikan oleh Yanti (28), ia yang datang Nobar bersama teman lainnya, sangat mengapresiasi kegiatan Nobar ini.”Nobar yang digelar Gus Barra sangat meriah dan kondusif. Selain tempatnya yang enak dan luas, juga ada doorprize juga, Gus Barra hebat,” katanya
Memasuki waktu istirahat permainan, Gus Barra membagikan ratusan doorprize terdiri dari sepatu olah raga dan kaos exsklusif melalui quis bola. Disamping itu, Gus Barra memborong jajanan dari para penjual makanan dan minuman, kemudian dibagikan lagi kepada warga yang menonton bola.
“Saya sangat berterima kasih kepada semua warga yang hadir di Nobar ini, tak lupa mohon maaf lahir dan bathin. Tujuan Nobar ini, untuk memberikan semangat dan doa bagi timnas kita melawan Iraq. Kegiatan ini juga dapat menjalin kerukunan atau memperkuat silaturahim diantara kita,” ungkap Gus Barra.
Nobar itu, juga diramaikan dengan group musik gambus ternama, serta stand stand kuliner disepanjang area parkir Nobar/////










