Kapolres Situbondo Memimpin Upacara Sertijab Kabag SDM dan Kenaikan Pangkat

by -963 Views
Wartawan: Kadari
Editor: Herry W. Sulaksono
Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, S.H., S.I.K., M.H. memimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) Kabag SDM dan kenaikan pangkat pengabdian Kapolsek Banyuputih


Selain serah terima jabatan Kabag SDM, juga dilaksanakan upacara kenaikan pangkat pengabdian dari AKP ke Kompol yakni Kapolsek Banyuputih AKP Achmad Sulaiman, SH.

Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, menjelaskan  kenaikan pangkat pengabdian ini merupakan sebagai wujud perhatian serta penghargaan dari Institusi Polri. Kenaikan pangkat Pengabdian bukanlah suatu pemberian yang begitu saja didapatkan, namun merupakan hasil ikhtiar dan prestasi serta kinerja para personil itu sendiri yang telah dengan sungguh-sungguh mengabdikan dirinya kepada Institusi Polri.


“Mewakili Pimpinan Polri saya ucapkan selamat dan sukses serta penghargaan kepada anggota yang mendapat kenaikan pangkat pengabdian. Ini adalah sebuah prestasi, kebanggan dan kehormatan yang patut disyukuri serta menjadi contoh bagi anggota yang lain,“ ucapnya.

Usai upacara, Kapolres Situbondo bersama Pejabat Utama dan Bhayangkari, pihaknya juga memberikan ucapan selamat kepada para Perwira yang melaksanakan sertijab dan mendapat kenaikan pangkat pengabdian.//////

iklan warung gazebo

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *