Banyuwangi, seblang.com – Status Gunung Api Ijen yang masih aktif membuat Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Banyuwangi waspada dan siaga.
Salah satu bentuk kewaspadaan dan kesiagaan tersebut diwujudkan dengan aksi kewaspadaan dalam progam kegiatan geladi ruang bencana letusan Gunung Ijen di Gedung Diklat PNS, Kecamatan Licin, Banyuwangi Jawa Timur (Jatim) pada, Senin (29/7/2024).
Agenda Geladi tesebut diikuti berbagai elemen masyarakat Banyuwangi. Seperti, organisasi perangkat daerah (OPD), ormas, dunia usaha, akademisi dan kalangan media.
Dari jajaran OPD, selain Pemkab, ikut dilibatkan jajaran TNI dan Polri. ” Geladi ini untuk melatih kesiapan struktur kedaruratan bencana, khususnya ancaman Gunung Ijen,” ujar Plt. Kepala BPBD Banyuwangi, Danang Hartanto.
Pihaknya berharap apabila terjadi bencana, semua elemen sudah siap dengan tugas masing-masing. Sehingga, penanganan kedaruratan bencana bisa terlaksana dengan baik. Mulai koordinasi hingga penanganan pasca-bencana. ” Kegiatan geladi ini bukan berarti berharap bencana terjadi. Tapi, siaga lebih awal agar semuanya siap,” tegasnya.










