Polres Bondowoso Siapkan Personel dan Peralatan Hadapi Musim Hujan

by -894 Views
Wartawan: Teguh Prayitno/rilis humas
Editor: Herry W. Sulaksono


Bondowoso, seblang.com – Menjelang musim hujan, Polres Bondowoso bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) setempat telah melakukan persiapan untuk menghadapi potensi bencana hidrometeorologi.

Wakapolres Bondowoso, Kompol Joes Indra Lana Wira, SH, menyatakan bahwa apel gelar pasukan dan pengecekan peralatan kesiapsiagaan bencana hidrometeorologi tahun 2023-2024 telah dilaksanakan di lapangan Mapolres Bondowoso.


Apel tersebut dihadiri oleh seluruh jajaran Polres Bondowoso, Kodim Bondowoso, 514 Raider, Brimob, BPBD, Satpol PP, Damkar, Tagana, Perhutani, SAR, serta Dinas Perhubungan Bondowoso. Menurut Kompol Joes Indra, langkah ini diambil sebagai antisipasi terhadap potensi longsor dan banjir di beberapa titik rawan di Kabupaten Bondowoso.

iklan warung gazebo

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *