Tim Voli Putri Papua Optimistis Raih Medali Emas PON

by -507 Views
AIPDA Aliga Rumkabu, Salah Seorang Tim Pelatih Bola voli Putri PON Papua
iklan aston

Banyuwangi, seblang.com – Persiapan tim yang lebih siap yang akan menang tidak harus pemain bintang, baik kesiapan tim pelatih, pemain dan perangkat pendukung lain, termasuk dukungan dari pengurus. Kalau semua berjalan baik pasti sukses.

Pernyataan tersebut disampaikan AIPDA Aliga Rumkabu, Salah Seorang Anggota Tim Pelatih Bola Volley Putri Papua yang saat ini menjalani pemusatan latihan di GOR Tawangalun Banyuwangi Kamis (04/02/2021).

iklan aston
iklan aston

Mantan Open Spike Tim Nasional Bola Volley Putri (2008) itu mengungkapkan dia ingin mengulang sejarah saat memperkuat Tim PON Papua yang untuk pertama kali mampu meraih medali emas pada PON XVII di Kalimantan Timur.

Setelah menjalani fase persiapan umum mulai November 2020 sampai dengan Januari 2021. Kemudian ini persiapan anak asuhnya memasuki fase persiapan khusus yang direncanakan sampai dengan bulan Mei 2021 mendatang. Selanjutnya memasuki fase Pra kompetisi dan memulai dengan menggelar sparing, imbuh anggota Polwan itu.

Aliga menuturkan pelaksanaan TC di Banyuwangi tidak terganggu dengan pandemi Covid 19, namun tetap memperhatikan dan disiplin mematuhi protokol kesehatan secara ketat yang ditetapkan oleh pemerintah.

“Tim Volley Putri Papua pernah meraih medali emas 2008, yang kami yakini persiapan tim yang lebih siap yang akan menang tidak harus pemain bintang, baik kesiapan tim pelatih, pemain dan perangkat pendukung lain, termasuk non teknis dukungan dari pengurus. Kalau semua berjalan baik pasti sukses,”tegas perempuan kelahiran Biak (1983) itu.

Adapun tim-tim putri yang menjadi pesaing berat bagi Papua untuk merebut medali emas PON yang direncanakan digelar di Papua  mendatang, antara lain;  tim putri Dki Jakarta Jawa Barat dan Jawa Timur yang selama ini dikenal memiliki tim volley yang tangguh, tambah dia.

Namun demikian sebagai pelatih tim volley putri Papua dia optimis anak asuhnya mampu memberikan yang terbaik bagi daerahnya, apalagi pelaksanaan PON mendatang di Papua tentu akan menambah spirit dan motivasi untuk mempersembahkan kado tebaik bagi tuan rumah  Papua.

Wartawan: Nurhadi

No More Posts Available.

No more pages to load.