Tim Bola Basket SD Lazuardi Tursina Banyuwangi Gagal Kawinkan Gelar Juara Turnamen Bola Basket Kemerdekaan 

by -402 Views
Tim basket Putri SD Lazuardi Tursina Banyuwangi saat bertanding dalam final melawan SD K Maria Fatima Jember di GOR Sahabat Banyuwangi
iklan aston

Banyuwangi, seblang.com – Tim bola basket SD Lazuardi Tursina Banyuwangi gagal mengawinkan gelar juara Turnamen Bola Basket Kemerdekaan Tahun 2024 Se Jawa Timur (Jatim) yang digelar mulai 26 Agustus sampai dengan 8 September 2024 di GOR Sahabat Banyuwangi.

Untuk kelompok putra, Tim bola basket SD Lazuardi Tursina Banyuwangi tampil sebagai juara setelah dalam pertandingan babak final menang atas SD K Santa Maria Banyuwangi dengan skore 36 – 27. Setelah kuarter dua berakhir kedudukan 22 – 13 untuk SD Lazuardi.

iklan aston
iklan aston

Menurur Coach Iman, Bihan dkk sejak awal pertandingan tampil dengan disiplin, semangat dan pantang menyerah meskipun harus menghadapi lawan yang rata-rata postur tubuhnya lebih tinggi.

“Lima pemain tim sudah kelas 6 sehingga kami harus segera melakukan pembinaan yang intensfi untuk menghadapi even basket di masa yang akan datang. Selain menggelar latihan intensif kami juga akan memperbanyak program latih tanding dan mengikuti kejuaraan yang ada untuk mengasah kemampuan dan menguatkan mental tanding anak-anak,” ujar Iman di GOR Sahabat Banyuwangi pada Sabtu (7/9/2024).

Sementara untuk kelompok Putri SD/MI, tim basket SD Lazuardi harus mengakui ketangguhan pemain putri asal SD K Maria Fatima (Marfat) Jember dengan skore 39 – 16. Pada akhir kuarter dua Regina dkk mampu mencetak 6 point sementara lawan mampu mengemas 19 angka.

Sejak awal pertandingan anak asuh Coach Iman kesulitan untuk menembus pertahanan lawan yang menerapkan strategi Pers lapangan penuh adalah istilah bola basket untuk gaya bertahan di mana pertahanan menerapkan tekanan kepada tim penyerang di seluruh lapangan sebelum dan sesudah umpan masuk. Tekanan dapat diterapkan man-to-man, atau melalui pers zona menggunakan pertahanan zona atau A full-court press is a basketball

“Untuk pemain putri kami kalah pemain di bangku cadangan (Banch) yang belum siap untuk diturunkan. Untuk kedepan kami berupaya memperbaiki kekurangan yang ada dalam upaya menyongsong kejuaraan basket yang ada di Banyuwangi maupun di kabupaten/kota lain,” pungkas Iman.

Adapun daftar Juara Turnamen Bola Basket Piala Kemerdekaan 2024 Se Jawa Timur (Jatim) kelompok SD /MI Putri adalah; Juara 1 SD K Maria Fatima Jember,Runner Up SD Lazuardi Tursina Banyuwangi, Juara 3 dan 4 adalah SD K Aletheia Genteng dan SD Negeri 4 Penganjuran Banyuwangi.

Juara Kelompok Putra SD/MI adalah; Juara 1 SD Lazuardi Tursina, Juara 2 (Runner Up0 SD K Sanmar Banyuwangi, urutan 3 SD K Marfat Jember dan juara 4 SD K .Aletheia Genteng Banyuwangi.

No More Posts Available.

No more pages to load.