Sukses Gelar Eksebisi Tinju PP Banyuwangi Siapkan Kejuaraan Tinju Ampro

by -667 Views
Jajaran pengurus MPC Pemuda Pancasila saat menyaksikan Kejuaraan Tinju se Jawa Bali di Pondok Wina
iklan aston

Banyuwangi, seblang.com – Pengurus Kabupaten (Pengkab) Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Banyuwangi bekerja sama dengan Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) kabupaten Banyuwangi yang sukses menggelar kejuaraan tinju Se Jawa Bali akan menggelar kejuaraan tinju amatir dan profesional (Ampro) pada tahun 2021.  Dengan catatan apabila pandemi wabah Covid 19 sudah berakhir.

Menurut Joko Misbono, Ketua Pengkab Pertina Banyuwangi pihaknya merasa bersyukur dengan segala suka duka. Panitia pelaksana dalam masa pandemi wabah Covid 19 Banyuwangi mampu menggelar kejuaraan tinju dengan mematuhi protokol kesehatan di Aula Pondok Wina Banyuwangi.

iklan aston
iklan aston

”Dalam bulan Februari apabila pandemi sudah berlalu kami akan menggelar kejuraan amatir dan profesional (Ampro) bekerja sama dengan MPC Pemuda Pancasila Banyuwangi. Untuk kategori amatir kembali menggelar kejuaraan se Jawa Bali. Sedangkan untuk profesional direncanakan akan mempertandingkan enam partai,” jelasnya.

Selanjutnya Joko menuturkan kejuaraan tinju yang pertama diadakan dalam masa kepempinannya diikuti para petinju dari Malang, Pasuruan, Bondowoso dan Lumajang. Kemudian Kabupaten  Jembrana dan Denpasar Bali serta tuan rumah Banyuwangi.

”Bagi Banyuwangi sendiri kejuaraan yang digelar selain untuk mengenalkan olahraga tinju dan melakukan pembibitan juga dimaksudkan untuk persiapan petinju menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur (Jatim) mendatang,” ujarnya.

Sementara Zamroni, Ketua MPC PP Banyuwangi setelah menggelat  Pertandingan Tinju Se Jawa dan Bali bersama dengan Pengkab Pertina Banyuwangi, MPC PP Banyuwangi ingin bersinergi dalam melakukan pembinaan dan peningkatan prestasi petinju muda di Banyuwangi.

”Dari pada mereka berkelahi di jalanan  yang bisa berurusan dengan aparat penegak hukum dan tidak terhormat lebih baik mereka dibina di MPC PP bersama dengan Pertina Banyuwangi supaya menjadi petinju yang profesional. Kesatria di dalam dan di luar ring. Lebih baik dan terhormat kalah di ring tinju  dari pada bertarung di jalanan,” tegasnya.

Wartawan : Nurhadi

No More Posts Available.

No more pages to load.