Ramadan Penuh Berkah, DWP Dishub UPT PPP Banyuwangi Berbagi

by -2097 Views
iklan aston

Banyuwangi, seblang.com – Ramadan 1445 Hijriyah hari ke 14, DWP (Dharma Wanita Persatuan) Dinas Perhubungan Darat Provinsi Jawa Timur UPT P3 LLAJ (Unit Pelayanan Terpadu Pengelolaan Prasarana Perhubungan Lalu Lintas dan Angkutan jalan) Kabupaten Banyuwangi, menggelar Bakti sosial ke Pondok Pesantren Anak Berkebutuhan Khusus(ABK) KH Ahmad Dahlan Banyuwangi, (25/03/2024).

Chimayatul Badiah, Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Dinas Perhubungan Darat Provinsi Jawa Timur UPT P3 LLAJ  Kabupaten Banyuwangi mengatakan bansos tersebut berupa santunan kepada para santri dan santriwati.

iklan aston
iklan aston

“Di momen Ramadan ini kita berbagi berkah , dalam acara kami yang bertajuk berbagi bahagia bersama mereka,” katanya.

Berfoto bersama usai pembagian baksos

Maya juga mengatakan selain di Ponpes ABK  KH Ahmad Dahlan, acara itu juga berlangsung di Mushola Kantor Dishub Darat Provinsi Jawa Timur UPT P3 LLAJ, pengajian atau tausyah yang diikuti seluruh keluarga besar UPT PPP LLAJ Banyuwangi.

“Setelah kita melaksanakan bansos di Ponpes kemudian kami ada pengajian di mushola, tausyah atau ceramah yang disampaikan KH Ahmad Musholin, ” ujarnya.

Ia juga mengatakan di penghujung acara ditutup dengan buka bersama dan sholat maghrib berjemaah.

“Tentu diakhir acara pastinya kita berbuka puasa, ” ujar Chimayatul./////

No More Posts Available.

No more pages to load.