Polri dan PSSI Bersatu Lawan Mafia Skor, Presiden FIFA Puji Komitmen Indonesia dalam Transformasi Sepak Bola

by -500 Views
iklan aston

Jakarta, seblang.com – Komitmen penuh untuk membersihkan dunia sepak bola Indonesia dari ancaman mafia skor terus diwujudkan oleh Kepolisian Republik Indonesia (Polri) dan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI). Langkah ini mendapat apresiasi langsung dari Presiden FIFA, yang melihat potensi besar untuk menjadikan sepak bola Indonesia sebagai yang terbaik di Asia Tenggara bahkan dunia.

Presiden Jokowi dan Presiden FIFA telah menjalin kesepakatan untuk meningkatkan standar pertandingan sepak bola di Indonesia. Ketua PSSI, Erick Thohir, dan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo bergerak cepat dengan membentuk satgas independen untuk melakukan transformasi sepak bola Indonesia.

iklan aston
iklan aston

“Tidak sampai di situ, saya dan pak Kapolri bersepakat perlu adanya satgas independen. Di sini ada pak Maruar, ibu Najwa, dan lain-lainnya yang tidak lain ini sebagai pendampingan secara menyeluruh,” kata Erick Thohir.

Ketua Tim Satgas Independen, Maruar Sirait, mengakui bahwa Indonesia memiliki potensi emas di bidang sepak bola. Satgas ini, dengan dukungan Najwa Shihab, bertugas menerima, menampung, mengelola, dan melakukan investigasi dugaan pengaturan skor, bekerja sama dengan Satgas Antimafia Bola Polri untuk proses hukum selanjutnya.

Pemberantasan pengaturan skor dianggap sebagai langkah penting untuk menjaga integritas sepak bola. Najwa Shihab menyatakan, “Salah satu terapi yang paling pas adalah memang kerja sama dengan aparat penegak hukum.”

Kapolri Jenderal Sigit menegaskan komitmen Polri dalam menciptakan iklim sepak bola yang baik. “Tentunya untuk menciptakan kompetisi yang fair, kita sepakat untuk melakukan kerja sama di bidang penegakan hukum dengan Satgas Mafia Bola Polri dan Satgas Mafia Bola Independen ini dalam rangka bagaimana betul-betul iklim sepak bola ke depan betul-betul bisa lebih baik,” ucap Jenderal Sigit.

Satgas Anti Mafia Bola Polri telah berhasil mengungkap beberapa kasus pengaturan skor. Kasatgas, Irjen Pol Asep Adi Suheri, menginformasikan tentang penangkapan empat tersangka pembuat situs judi online berpenghasilan Rp 481 miliar, yang juga digunakan untuk membiayai klub bola yang masih diselidiki.

Upaya bersama Polri dan PSSI ini menjadi tonggak penting dalam memperbaiki citra sepak bola Indonesia dan menciptakan lingkungan yang fair dan berkualitas.

No More Posts Available.

No more pages to load.