Banyuwangi, seblang.com – Menyambut Hari Raya Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIA Banyuwangi, Agus Wahono, memberikan perhatian khusus kepada petugas pengamanan. Dalam pertemuan pada Rabu (6/12), Agus meminta petugas untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan keamanan dan ketertiban.
Agus mengungkapkan bahwa menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru adalah periode rawan terhadap gangguan keamanan. Atensi serupa juga disampaikan oleh Direktur Jenderal Pemasyarakatan dan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur.
“Perlu peningkatan pengawasan dan kewaspadaan agar mampu mencegah gangguan kamtib,” ujarnya.
Selain itu, Agus menekankan pentingnya pelaksanaan tugas sesuai standar operasional prosedur (SOP) untuk mendukung kegiatan pengamanan di Lapas.
“Pelaksanaan tugas yang sesuai dengan SOP tentu akan terhindar dari adanya penyimpangan,” tegas Agus.
Ia juga meminta agar pengamanan intensif pada waktu rawan sebagai langkah deteksi dini. Penggeledahan untuk mensterilkan barang terlarang juga dijadikan fokus penting.
“Jalin komunikasi dan koordinasi, serta laporkan setiap informasi penting agar dapat segera ditindaklanjuti,” pungkasnya.//////