Banyuwangi, seblang.com – Aston Banyuwangi Hotel and Conference Center turut serta merayakan Hari Anak Nasional yang jatuh pada Minggu 23 Juli 2023.
Hotel bintang empat yang berlokasi di pusat Kota Banyuwangi ini mengajak anak-anak para tamu dan warga yang tinggal tak jauh dari hotel untuk mengikuti kegiatan menghias Cupcake.
Anak-anak yang masih duduk di bangku sekolah taman kanak dan sekolah dasar ini tampak antusias dan senang. Terlebih, Mr. and Mrs. Rubi, Maskot Aston Banyuwangi yang menjadi favorit anak-anak ini ikut menemani dan membagikan hadiah.
General Manager Aston Banyuwangi Hotel and Conference Center, Catur Rahmadi mengatakan, kegiatan tersebut sebagai bentuk penghargaan hotel kepada hak-hak anak agar terus tumbuh berkembang selayaknya anak kecil yang ceria di tengah gempuran teknologi gadget yang tak terbendung.
“Ini tantangan kita bersama untuk melindungi anak-anak dari pengaruh negatif gadget, selain rentan menjadi korban kekerasan anak. Karena saat ini anak-anak lebih memilih gadget daripada bermain bersama teman sebayanya,” kata Catur Rahmadi.
“Ini juga sesuai dengan tema Tema Hari Anak Nasional 2023, Anak Terlindungi Indonesia Maju,” imbuhnya.
Kegiatan menghias Cupcake itu juga, kata Catur, secara tak langsung dapat merangsang daya kreativitas dan imajinasi anak-anak untuk berkreasi serta memberikan pengalaman baru.
“Semoga anak-anak Indonesia semakin pintar dan cerdas menuju Indonesia Maju,” pungkasnya./////