Membangkitkan Program Pembinaan dan Peningkatan Prestasi Olahraga Basket ala Perbasi Banyuwangi

by -1059 Views
Ricco Antar Budaya, Ketua Perbasi Banyuwangi saat menyerahkan trophy kepada manager tim Bharawangi BC Polresta Banyuwangi di GOR Sahabat Banyuwangi
iklan aston

Banyuwangi, seblang.com – Event Banyuwangi Basketball League (BBL) tahun 2023 telah selesai dengan juara putri,  tim Bharawangi Basketball Club ( Bharawangi BC) Polresta Banyuwangi setelah menang atas Reborn BC Banyuwangi dengan skore 35 – 31 dalam babak final yang digelar di GOR Sahabat Banyuwangi pada Sabtu (13/05/2023) malam.

Sementara untuk kelompok putri yang diikuti oleh 6 tim dan menggunakan sistem setengah kompetisi gelar juara putri akhirnya menjadi tim Majestic BC Banyuwangi yang selalu menang atas lawan-lawanya..

iklan aston
iklan aston

Menurut Ketua Pengurus Kabupaten (Pengkab) Persatuan Bola Basekt Seluruh Indonesia (Perbasi) Banyuwangi, Ricco Antar Budaya, BBL tahun 2023 merupakan event basket antarkomunitas basket yang ada di kabupaten yang berada di ujung tiur Pulau Jawa dan digelar mulai bulan Ramadhan 1444 H yang lalu.

“Event BBL sendiri diadakan agar menjadi wadah bagi pecinta dan penghobi olahraga basket atau komuitas/penggiat basket di Banyuwangi untuk merasakan atmosfer pertandingan,” jelas Ricco.

Anggota Fraksi Demokrat DPRD Banyuwangi itu menuturkan selama ini pengurus Perbasi menyadari masih sangat sedikit event basket antar komunitas ini hadir di Banyuwangi. Apalagi aktivitas event basket sempat terhenti akibat pandemi.

Dengan adanya even basket antar komunitas juga diharapkan agar masyarakat mengetahui bahwa ternyata sudah banyak komunitas-komunitas basket di Banyuwangi mulai bermunculan.”Tentunya event ini bertujuan sebagai ajang silaturahmi antar komunitas basket yang tumbuh dan berkembang di wilayah Banyuwangi,” imnuh saudara kembar Riccy Antar Budaya itu.

Alumni SMA Negeri 1 Giri Banyuwangi itu menambahkan pihaknya berharap ke depan akan semakin banyak komunitas-komunitas basket yang mampu tumbuh dan berkembang di Banyuwangi agar olahraga basket semakin dikenal dan disukai oleh masyarakat.

Tentunya hal tersebut akan terwujud gayung bersambut ketika olahraga basket sudah dikenal dan digemari masyarakat otomatis akan bermunculan potensi dan bibit- bibit muda pemain yang dapat membawa nama harum dan menjaga kehormatan kabupatenBanyuwangi dalam dunia olahraga.

“Kami di jajaran pengurus Perbasi memberikan peluang seluas-luasnya apabila memang tim komunitas ini ingin naik level dan merubah menjadi klub basket di Banyuwangi, tentunya harus sesuai dengan persyaratan dan regulasi yang sudah ada,” imbuh Ricco.

Alumni Pasca Sarjana UB Malang itu juga berharap banyak pihak ketiga atau Event Organiser (EO) yang mengadakan event basket antar komunitas (umum) selain antar sekolah agar kedepan olahraga basket Banyuwangi semakin maju, berkembang dan berprestasi./////

No More Posts Available.

No more pages to load.