Lima Bocah di Muncar Jadi Korban Penganiayaan Salah Sasaran, Orang Tua Korban Minta Polisi Segera Tangkap Pelaku 

by -948 Views
iklan aston

Banyuwangi, seblang.com – Dikira mencuri semangka, lima anak di bawah umur di Desa Tembokrejo, Muncar, Banyuwangi, menjadi korban penganiayaan salah sasaran.

Kelima korban yang masih duduk di bangku SD dan SMP ini diduga dianiaya oleh dua orang petani setempat berinisial DM dan BD. Akibat penganiayaan tersebut, salah satu korban mengalami pendarahan pada telinganya.

iklan aston
iklan aston

Dari informasi yang didapatkan seblang.com, peristiwa tersebut terjadi pada Selasa (26/4/2022) malam. Kini kasus penganiayaan tersebut telah ditangani Polsek Muncar.

“Masih dilakukan mediasi antara pelapor dengan terlapor,” kata Kapolsek Muncar, AKP Imron saat dikonfirmasi seblang.com melalui pesan Whatsappnya, Selasa (17/5/2022).

Sementara itu, salah satu orang tua korban berinisial SR meminta polisi untuk segera menjebloskan dua orang terduga pelaku penganiayaan tersebut ke dalam sel tahanan. Karena proses mediasi yang dilakukan sudah cukup lama dan tidak membuahkan hasil.

“Saya minta polisi menindak tegas kedua pelaku dengan proses pidana sesuai aturan yang berlaku. Karena kami sudah cukup lama bersabar,” kata SR.

Belum lagi, kata SR, selain biaya berobat yang harus ditanggung, nama baik keluarganya dan keluarga empat korban lainnya telah dicemarkan.

“Kami ingin kasus penganiayaan ini cepat diselesaikan melalui proses hukum, bukan mediasi lagi,” pinta SR.

Peristiwa penganiayaan salah sasaran tersebut, berawal dari kekesalan terlapor DM dan BD. Pasalnya, beberapa hari terakhir sawah yang mereka tanami buah semangka, dirusak oleh orang tak dikenal.

Namun sayangnya, tanpa adanya bukti, terlapor ini langsung menuduh dan menganiaya kelima korban. Padahal saat itu, kelima korban tengah mengejar burung yang dilihatnya di dekat persawahan terlapor.

Akibat penganiayaan tersebut, salah satu orang korban ada yang mengalami pendarahan pada telinganya. Hingga akhirnya, kasus penganiayaan itu dilaporkan oleh para orang tua korban ke Mapolsek Muncar.//

No More Posts Available.

No more pages to load.