Kerusakan Jalan di Dusun Karangrejo Desa Karangsari Sempu Semakin Parah

by -1230 Views
Jalan desa di Dusun Karangrejo yang rusak parah
iklan aston

Banyuwangi, seblang.com – Kondisi jalan di Desa Karangsari Desa Karangrejo Kecamatan Sempu, semakin hari semakin rusak parah. Rusaknya jalan ini sangat menggangu aktivitas masyarakat dalam dalam bekerja.

Selain itu juga bagi anak-anak pelajar harus loncat sana-sini menghindari jalan yang becek, apalagi pada saat musim penghujan sekarang ini.

iklan aston

Kelusakan ini diakui salah satu masyarakat Dusun Karangrejo Lasidi(55) saat ditemui media di lokasi. “Sudah puluhan tahun mas jalan ini belum pernah ada perbaikan dari pihak pemerintah, baik kabupaten maupun provinsi Jawa Timur,“ katanya.

Apalagi melihat secara langsung kondisi jalan di dusun yang rusak. “Paling – paling hanya pihak desa yang masih peduli dengan kami, mereka membeli sejumlah material untuk meratakan jalan. Namun namanya jalan mas, kena hujan kena panas, paling kekuatan hanya 5 bulan selanjutnya rusak lagi,” ucapnya.

Kepala Desa Karangsari Budiyono mengatakan pihak Desa Karangsari beberapa kali sudah mengajukkan  ke pemerintah Kabupaten Banyuwangi,namun ia hanya bisa menunggu kapan perbaikan jalan itu terealisasi. Ia pun berharap jalan itu dapat diperbaiki Sehingga bisa memperlancar akses ekonomi masyarakat.

“Kami sudah beberapa kali sampaikan aspirasi dan keluhan masyarakat pada instansi terkait, karena jalan tersebut merupakan akses utama warga kami, namun hingga saat ini belum ada tanda-tanda jalan ini akan diperbaiki,” ucap Budiyono.

Pihaknya menyayangkan lambannya penanganan perbaikan jalan dari instansi terkait. Karena masyarakat tidak hanya resah, melainkan sudah mulai jenuh dengan kondisi jalan yang sudah lama tidak diperbaiki itu.

“Kami sangat berharap kepada pemerintah kabupaten banyuwangi  untuk di segerakan perbaikan jalan  di desa kami,“harapnya.//

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.