Pengurus IPSI Banyuwangi Ajukan SK Pengukuhan ke Pengprov  Jatim

by -943 Views
Wartawan: Nurhadi
Editor: Herry W. Sulaksono
Suasana pelaksanaan Rapat Tim Formatur IPSI Banyuwangi di rumah I Made Cahyana Negara Jalan Lingkar Ketapang Kecamatan Kalipuro Banyuwangi
iklan aston

Banyuwangi, seblang.com – Menindaklanjuti hasil Musyawarah Kabupaten (Muskab) VI Tahun 2022 Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Banyuwangi beberapa waktu lalu, Tim formatur akhirnya menuntaskan penyusunan Pengurus Kabupaten (Pengkab) IPSI Banyuwangi masa bakti 2022 – 2026

Menurut Hidayaturrahman, Sekretaris tim formatur IPSI Banyuwangi, rapat untuk melengkapi kepengurusan IPSI Banyuwangi digelar di rumah Ketua IPSI terpilih di Jalan Lingkar Ketapang Kecamatan Kalipuro Banyuwangi pada Kamis (14/04/2022). Sesuai dengan mekanisme yang berlaku saat ini sudah mengajukan permohonan pengesahan kepada Pengurus Provinsi (Pengprov) IPSI Jawa Timur (Jatim).

iklan aston

“Susunan Pengkab IPSI Banyuwangi masa bakti 2022 – 2026 berasal dari 14 perwakilan Perguruan Silat yang menjadi anggota IPSI . Saat  ini kami sudah  mengirimkan surat pengajuan Surat Keputusan (SK ) pengukuhan ke Pengprov IPSI Jatim,” jelas pria yang disapa Dayat melalui sambungan WhatsApp (WA) pada Kamis (21/04/2022).

Agenda selanjutnya adalah rencana pertemuan pengurus IPSI Banyuwangi periode 2022 – 2026  sekaligus Halal Bi Halal dalam Idul Fitri 1443 H. Kemudian akan dilanjut dengan agenda Rapat Kerja Kabupaten (Rakerkab) IPSI bersama dengan Perguruan Silat yang tumbuh dan berkembang di Banyuwangi, tambahnya.

Dayat menuturkan untuk persiapan tim silat Banyuwangi dalam menyongsong Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII Jatim tahun 2022 pihaknya sudah melakukan program latihan berjenjang atau Tranining Centre (TC)  berjenjang sejak  Desember  2021 sampai dengan Pebruari 2022.

“Selama bulan suci Ramadan rehat dan setelah Hari Raya Idul Fitri, pengurus IPSI Banyuwangi akan melaksanakan TC konsentrasi bagi pesilat sampai dengan menjelang pelaksanaan babak Pra Porprov Jatim yang akan digelar di Kabupaten Bojonegoro pada 17 – 22 Mei 2022,” ujar Dayat.

Dalam babak Pra Porprov Jatim, pengurus IPSI Kabupaten Banyuwangi mengirimkan 18 pesilat yang akan mengikuti kategori tanding Kelas A – G Putra dan Kelas A – E Putri serta Kategori Seni Tunggal Ganda dan Beregu..

“Untuk target  semua pesilat lolos dalam babak utama gelaran Porprov VII Jatim  yang akan dilaksanakan di Kabupaten Lumajang,” jelas Dayat.

Sedangkan lawan yang dinilai menjadi pesaing dan diperhitungkan oleh tim silat Banyuwangi dalam babak pra maupun babak utama Porprov Jatim adalah pesilat dari Kota Surabaya dan Kabupaten / Kota Pasuruan serta pesilat wilayah Madura khususnya untuk kategori TGR, pungkas Dayat.//

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.