“Ramadan Bersama Rakyat”, Bung Karna Salurkan Bantuan Bahan Pangan Kepada Warga Desa Paowan

by -550 Views
iklan aston

Situbondo, seblang.com – Bupati Situbondo, Drs. H. Karna Suswandi, MM bersama Wakil Bupati Situbondo, Nyai. Hj. Khoirani dan Ketua tim penggerak PKK Kabupaten Situbondo, Ketua Dharma Wanita Kabupaten Situbondo menyalurkan bantuan bahan pangan kepada masyarakat yang terdampak Covid-19, bertempat di Balai Desa Paowan, Kecamatan Panarukan, Rabu (13/4/2022).

Penyaluran bantuan untuk warga Desa Paowan Panarukan ini, mengambil tema “Ramadan Bersama Rakyat” dan dihadiri oleh Komandan Rayon Militer (Danramil) 0823-05 Panarukan, Kapten Arh Margoto dan Kapolsek Panarukan AKP Efendi Nawawi, SH serta aparat keamanan lainnya.

iklan aston

Dalam penyaluran bantuan sembako bahan pangan ini diserahkan langsung oleh Bupati Situbondo, Drs. H. Karna Suswandi, MM kepada masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 di Desa Paowan, Kecamatan Panarukan, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur.

Bupati Situbondo, Drs. H. Karna Suswandi, MM dalam sambutannya mengatakan, bahwa bantuan sembako ini diwujudkan berupa bantuan bahan pangan untuk disalurkan kepada warga yang terdampak Covid-19 saat ini di Desa Paowan, Kecamatan Panarukan,” ucapnya.

Sambung Bung Karna panggilan orang nomor satu dilingkungan Pemkab Situbondo itu, saya berpesan di bulan ramadan ini diharapkan masyarakat penerima manfaat bantuan bahan pangan ini dapat dipergunakan semestinya untuk keperluan sehari-harinya, guna meringankan beban hidup warga yang terdampak pandemi Covid-19, “pungkasnya.

Sementara itu, Danramil 0823-05 Panarukan, Kapten Arh Margoto saat ditemui seblang.com mengatakan, bantuan tersebut dalam satu desa diberikan 100 paket sembako.

“Jumlah desa di wilayah Kecamatan Panarukan, yaitu ada 8 Desa, masing-masing desa mendapatkan 100 paket sembako,” jelas Kapten Arh Margoto.

Lebih lanjut, mantan Pasi Intel Kodim 0823 Situbondo itu menegaskan, bagi para penerima bantuan yang masih belum vaksin, maka diarahkan untuk melaksanakan vaksinasi.

“Pemberian sembako bahan pangan oleh Bung Karna (Bupati Situbondo, red) siang ini di Desa Paowan untuk membantu meringankan kebutuhan pangan masyarakat sehari-harinya yang terdampak Covid-19, ”tegas Kapten Arh Margoto.//

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.