Banyuwangi, seblang.com – Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Banyuwangi, Rabu (1/10/2025), menjadi momen refleksi sejarah bagi Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, untuk mengajak masyarakat meneladani semangat juang para Pahlawan Revolusi dalam mempertahankan ideologi bangsa.
Dalam upacara yang berlangsung khidmat di halaman Kantor Bupati Banyuwangi itu, Ipuk menekankan bahwa pengorbanan para pahlawan harus menjadi pengingat pentingnya menjaga Pancasila sebagai dasar negara.
“Para Pahlawan Revolusi gugur untuk mempertahankan ideologi Pancasila dari ancaman gerakan yang ingin menggantikan dasar negara. Nilai-nilai perjuangan mereka harus kita warisi dan amalkan,” ujar Ipuk.
Sebagai simbol penghormatan, di area upacara terpajang foto-foto pahlawan yang gugur dalam peristiwa G30S/PKI, seperti Jenderal TNI (Anumerta) Ahmad Yani, Letjen TNI (Anumerta) Raden Suprapto, Kolonel (Anumerta) Sugiyono Mangunwiyoto, serta pahlawan lainnya.
Ipuk memimpin langsung jalannya upacara sebagai inspektur, dengan Kapten Laut (P) Akhdi Hidayat bertindak sebagai komandan upacara. Upacara dimulai pukul 07.40 WIB dan diikuti ratusan peserta dari unsur TNI, Polri, Satpol PP, Korpri, mahasiswa, serta pelajar.
Sesi upacara berlangsung penuh makna, diawali dengan laporan komandan upacara, dilanjutkan dengan mengheningkan cipta untuk mengenang jasa para pahlawan, pembacaan teks Pancasila oleh Bupati, serta pembacaan Pembukaan UUD 1945 dan Naskah Ikrar oleh Ketua DPRD Banyuwangi, I Made Cahyana Negara.
Hadir dalam upacara tersebut jajaran Forkopimda, antara lain Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Rama Samtama Putra, Dandim 0825 Letkol Arm Triyadi Indrawijaya, Danlanal Letkol Laut (P) Muhammad Puji Santoso, Wakil Bupati Mujiono, serta Sekda Guntur Priambodo.
Para veteran, tokoh masyarakat, dan jajaran organisasi perangkat daerah juga turut serta mengikuti jalannya upacara.
Ipuk mengajak seluruh masyarakat Banyuwangi untuk terus menanamkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari sebagai wujud penghormatan atas jasa para pahlawan serta keteguhan dalam menjaga persatuan bangsa./////////