Banyuwangi – Dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia, Relawan Nusantara menggelar kegiatan bertajuk WARNA DIFABEL (Wadah Aktivitas Rumah Anak Difabel) di SLB Bhakti Pertiwi, Desa Kalibaru Wetan, Kecamatan Kalibaru, Banyuwangi, Selasa (19/8/2025).
Sebanyak 20 siswa-siswi SLB Bhakti Pertiwi mengikuti berbagai lomba khas 17 Agustusan dengan penuh semangat dan keceriaan. Beragam permainan digelar, di antaranya pindah kardus, joget kursi, pindah karet, hingga makan kerupuk.
Kegiatan ini melibatkan satu relawan, empat mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) KHAS Jember yang sedang melaksanakan Program Pengalaman Lapangan (PPL), serta 10 guru pendamping dari SLB Bhakti Pertiwi.
Sebagai penutup, seluruh peserta mendapatkan bingkisan berupa hadiah, Pemberian Makanan Tambahan (PMT), makanan siap saji, serta buah-buahan segar yang semakin menambah kebahagiaan anak-anak.
“Terima kasih Relawan Nusantara sudah berbagi kebahagiaan bersama kami. Semoga silaturahmi tetap terjalin dan membawa kebaikan,” ujar Kepala Sekolah SLB Bhakti Pertiwi, Evy Widyawati.
Melalui WARNA DIFABEL, Relawan Nusantara berharap anak-anak berkebutuhan khusus dapat terus memiliki ruang untuk berekspresi, berbahagia, serta merasakan kebersamaan dalam perayaan kemerdekaan RI.