Untuk wilayah perairan Jawa Timur, bagian timur diprakirakan berawan tebal dengan tinggi gelombang 0,5–1,4 meter. Angin bertiup dari tenggara dengan kecepatan maksimal 44 km/jam. Kondisi serupa berlaku di Selat Madura, namun angin cenderung dari timur dengan kecepatan yang lebih kencang, mencapai 61 km/jam.
Sementara itu, di perairan selatan Jawa Timur, cuaca juga diprediksi berawan tebal dengan tinggi gelombang 1,3–3,2 meter. Angin dominan dari timur dengan kecepatan maksimal 52 km/jam.
BMKG mengimbau masyarakat, khususnya nelayan dan pengguna transportasi laut, untuk tetap waspada terhadap potensi gelombang tinggi serta perubahan cuaca mendadak, terutama pada sore hingga malam hari.