Perjuangan Komariyah Korban Dugaan KDRT oleh Suaminya Oknum Anggota DPRD Banyuwangi Berharap Tersangka Segera Ditahan

by -26 Views
Wartawan: Nurhadi
Editor: Herry W. Sulaksono

“Untuk kasus perceraian hampir putusan, Insya Allah pekan depan. Mudah – mudahan hakim mendengar jeritan hati saya,” tuturnya.

Soal kasus dugaan KDRT yang kini ditangani polisi sebetulnya terjadi saat ia dengan anggota DPRD Banyuwangi itu masih tinggal satu rumah di Desa Purwoasri, Kecamatan Tegaldlimo, Banyuwangi.

Puncaknya terjadi sekitar awal tahun 2025 ketika Komariyah hendak mengambil barang – barang pribadinya di rumah yang selama ini ditinggali bersama sang suami.

Saat itu sempat terjadi cekcok dengan SA dan berujung pada dugaan aksi tindak kekerasan. Peristiwa itu kemudian dilaporkan Ria ke Polsek Tegaldlimo.

“Sejak terjadi keributan dan berujung pada KDRT saya tinggal dengan orang tua di Desa Tembokrejo, Kecamatan Muncar,” tambah Ria.

Kurang lebih enam bulan menunggu, Ria mengaku tidak sabar agar perkara kasus dugaan KDRT yang dialaminya segera tuntas atau P21. Lebih utama lagi ia berharap terduga pelaku ditahan.

“Berkas belum lengkap, kemarin saya tanda tangan berkas lagi,” ungkapnya.////

iklan warung gazebo