Jakarta,Seblang.com – Drama Korea terbaru berjudul S Line resmi tayang perdana di platform Wavve pada Jumat (11/7/2025). Mengusung genre thriller-fantasi, drakor ini langsung menarik perhatian publik karena menghadirkan premis berani dan kontroversial yang belum pernah diangkat sebelumnya dalam drama Korea.
Disadur dari webtoon populer karya Kkomabi (Little Bee), S Line menceritakan tentang “garis merah misterius” yang hanya bisa dilihat oleh karakter utama, dan garis tersebut menandakan seseorang yang sudah pernah melakukan hubungan seksual.
Cerita Unik dengan Nuansa Gelap
Drama ini berfokus pada tokoh Shin Hyun-Heup (diperankan oleh Arin dari grup Oh My Girl), seorang siswi SMA yang memiliki kemampuan melihat garis merah di atas kepala orang-orang. Garis ini menjadi awal dari sebuah misteri besar ketika ia bertemu dengan Han Ji-Wook (diperankan Lee Soo-hyuk), seorang detektif yang sedang menyelidiki kasus pembunuhan berantai.
Mereka kemudian bergabung untuk mengungkap sisi kelam dari rahasia orang-orang di sekeliling mereka. Ketegangan meningkat saat muncul karakter mencurigakan Lee Gyu-Jin (diperankan Lee Da-hee), seorang guru yang tidak memiliki garis merah sama sekali.