Cuaca Ekstrem Terjang Pesisir Landangan Situbondo, Rumah Warga Rusak Parah, Bupati Gerak Cepat Berikan Bantuan

by -9 Views
Writer: Kadari
Editor: Herry W. Sulaksono
Bupati Situbondo menyerahkan bantuan
iklan aston

Situbondo, seblang.com – Dampak cuaca ekstrem berupa gelombang ombak besar menerjang kawasan pesisir Landangan, Kecamatan Kapongan, Kabupaten Situbondo pada Jumat, (18/4/2025), mengakibatkan kerusakan parah pada sejumlah rumah warga.

Respons cepat ditunjukkan oleh Bupati Situbondo, Yusuf Rio Wahyu Prayogo, yang langsung turun ke lokasi kejadian untuk meninjau kerusakan dan memberikan dukungan kepada para korban.



Dalam kunjungannya, Bupati Yusuf Rio Wahyu Prayogo menyampaikan keprihatinannya atas musibah yang menimpa warganya. Beliau menyatakan komitmen Pemerintah Kabupaten Situbondo untuk segera melakukan perbaikan rumah-rumah yang mengalami kerusakan.

“Ada lima rumah yang mengalami kerusakan, dan kami akan segera memperbaikinya. Saya sudah menginstruksikan Kepala BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) untuk segera membuat surat permohonan pencairan dana bantuan,” ujar Bupati Yusuf Rio Wahyu Prayogo dengan sigap.

Selain perbaikan rumah, Bupati juga menekankan pentingnya tindakan pencegahan di masa depan.

“Kita juga akan melakukan pembersihan lokasi secara gotong royong termasuk perbaikan rumah yang terdampak dan berencana membangun penahan ombak semacam tangkis untuk meminimalisir dampak gelombang besar di kemudian hari,” tambahnya.

Nenek Suni, salah satu korban yang rumahnya hancur akibat terjangan ombak, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas perhatian dan bantuan yang diberikan oleh Bupati.

“Tadi saya sudah bercerita langsung kepada Bapak Bupati mengenai kondisi rumah saya yang rusak parah. Untuk sementara, saya mengungsi dan tidur di rumah tetangga sambil menunggu perbaikan rumah yang sudah dijanjikan oleh Bapak Bupati. Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kepedulian Bapak Bupati Situbondo,” tuturnya dengan haru.

Kepala Desa Landangan, Arep, juga menyampaikan apresiasi atas kehadiran dan respons cepat dari Bupati Situbondo.

“Saya dan warga tadi mengusulkan pembangunan pemecah ombak karena setiap tahun kami selalu mengalami kerusakan rumah akibat gelombang besar,” ungkap Kades Arep, berharap solusi jangka panjang dapat segera terealisasi.

Dengan gerak cepat dan kepedulian yang ditunjukkan oleh Bupati Situbondo, diharapkan para korban bencana gelombang ombak di pesisir Landangan dapat segera pulih dan memiliki tempat tinggal yang layak kembali.

Upaya pencegahan melalui pembangunan pemecah ombak juga menjadi harapan warga agar kejadian serupa tidak terulang di masa mendatang.///////

iklan warung gazebo