Banyuwangi, seblang.com – Lebaran semakin dekat, dan momen mudik pun menjadi waktu yang paling dinanti. Bagi pemudik yang singgah di Banyuwangi, Aston Banyuwangi menghadirkan pengalaman menginap yang nyaman dengan pelayanan premium, ditambah dengan beragam pilihan oleh-oleh khas yang siap dibawa pulang.
Sebagai satu-satunya hotel internasional di Banyuwangi, Aston menawarkan fasilitas lengkap dengan akses strategis, hanya beberapa langkah dari Stasiun Banyuwangi. “Setiap tahun, banyak tamu memilih kami karena fasilitas berkualitas, layanan terbaik, serta lokasi yang sangat dekat dengan stasiun,” ujar Ricky Rusfendi, Room Division Manager Aston Banyuwangi, Rabu (26/3/2025).
Namun, pengalaman di Aston Banyuwangi tak hanya soal kenyamanan menginap. Para tamu juga bisa berburu oleh-oleh khas Banyuwangi langsung di area lobi hotel. Beragam produk unggulan UMKM tersedia, mulai dari kain batik, kemeja batik, udeng khas Banyuwangi, hingga camilan khas yang cocok dijadikan bingkisan untuk keluarga dan kolega. Harga produk pun ramah di kantong, mulai dari Rp 27.500 untuk camilan dan Rp 52.000 untuk pakaian batik.
Menurut Ricky, banyak tamu dari luar kota yang sering kebingungan mencari buah tangan khas Banyuwangi. “Karena itu, kami menghadirkan pojok oleh-oleh dengan menggandeng UMKM dan perajin batik lokal. Harapannya, inisiatif ini tak hanya memudahkan tamu, tetapi juga mendukung perkembangan usaha kecil di Banyuwangi,” ujarnya.
Dengan perpaduan kenyamanan, kemudahan, dan pengalaman budaya yang autentik, Aston Banyuwangi menjadi pilihan ideal bagi pemudik yang ingin merasakan liburan istimewa di kota Gandrung. Untuk informasi lebih lanjut mengenai promo dan kegiatan spesial Aston Banyuwangi, pemudik dapat menghubungi +62 811 3330 3888 atau mengikuti akun Instagram @Astonbanyuwangi.
Tentang ASTON Banyuwangi Hotel & Conference Center
ASTON Banyuwangi adalah merek hotel paling terpercaya di Indonesia dan sekitarnya, memiliki 123 Kamar dengan beberapa tipe Premier, Premier Plus, Family Deluxe, Junior dan ASTON Suite Room. Memiliki 4 outlet kuliner seperti Royal Jade Chinese Restaurant, Moxie Coffee and Eatery, Sukamade Restaurant, dan La Patisserie Cake Shop. Terletak tepat di tengah kota dan dekat dengan stasiun Banyuwangi Kota, bandara Blimbingsari dan pelabuhan Ketapang, Aston Banyuwangi Hotel & Conference Center juga merupakan pilihan utama untuk mengakomodasi para wisatawan yang akan mengagumi keindahan pemandangan alam Indonesia di Banyuwangi. astonhotelsinternational.com.
Tentang Archipelago International
Grup perhotelan swasta terbesar di Asia Tenggara, dengan lebih dari 45.000 kamar dan residence di lebih dari 200 lokasi di seluruh Asia Tenggara, Karibia, Timur Tengah, dan Oseania. Perusahaan hotel terpercaya dengan rekam jejak panjang dan portofolio dari 12 merek pemenang penghargaan termasuk Aston, Aston Collection Hotels, Alana, Huxley, Kamuela, Avanika, Four Corners, Harper, Quest, Hotel Neo, fave, Nordic, dan Powered by ARCHIPELAGO archipelagointernational.com.