Persewangi Banyuwangi Akan Bertanding Lawan Banyuwangi Putra dalam Pertandingan Grup A Liga 4 PSSI Jatim

by -148 Views
Writer: Nurhadi
Editor: Herry W. Sulaksono
Tim Persewangi Banyuwangi (kaos merah) saat akan memulai pertandingan lawan PSSS Situbondo di Stadion Diponegoro Banyuwangi
iklan aston

Banyuwangi, seblang.com – Lanjutan pertandingan Grup A Liga 4 PSSI Jawa Timur (Jatim) 2024/2025 yang digelar di Stadion Diponegoro Banyuwangi pada Rabu (8/1/2025) akan bertanding tim Banyuwangi Putra (BP) versus Persewangi Banyuwangi jam pertama pukul 13.00. Pada laga kedua pukul 15.00 akan bertanding tim PSSS Situbondo lawan Persebo Muda Bondowoso.

Pertandingan lanjutan tersebut diprediksi akan lebih menarik karena 4 kesebelasan yang tampil akan berupaya maksimal untuk memenangkan pertandingan dalam upaya menjaga peluang untuk lolos ke babak selanjutnya.



Dalam pertandingan perdana Grup A Liga 4 PSSI Jawa Timur (Jatim) 2024/2025 yang digelar jam 13.00 tim Banyuwangi Putra (BP) Banyuwangi menang tipis 3-2 atas Persebo Muda Bondowoso di Stadion Diponegoro Banyuwangi pada Senin (6/1/2025). Kemudian dalam laga kedua Tim Persewangi Banyuwangi menang telak 4 – 0 atas PSSS Situbondo.

Dalam pertandingan Persewangi vs PSSS Situbondo, sampai akhir babak pertama anak asuh Yulius Alexander Saununu mampu mencetak 2 gol melalui tendangan penalti Yusuf Efendi (9) pada menit 19 dan menambah keunggulan pada menit 38 melalui tendangan bebas kapten tim Anis Mujiono (3).

Pada babak kedua Persewangi mampu menambah dua gol melalui Yusuf Efendi (9) yang kembali mencetak gol pada menit 53 dan pemain pengganti M. Ilham Maulana (17) mencetak gol ke 4 bagi Persewangi Banyuwangi pada masa injuri time (90+ 1)

Menurut Head Coach Persewangi Banyuwangi, Yulius Alexander Saununu dalam pertandingan pertama anak asuhnya masih meraba-raba kekuatan lawan dan anak asuhnya mampu mengatasi situasi yang ada.

“Pertandingan pertama biasanya kan susah ya, anak-anak bisa mengatasi hal itu sehingga hasil pertandingan patut disyukuri. Mudah-mudahan pertandingan kedua anak-anak tidak tegang lagi dan bermain lebih baik,” ujar Alexander kepada sejumlah wartawan.

Pada babak kedua Coach Alexander Saununu memberikan kesempatan kepada para pemain muda Persewangi untuk bermain.”Kompetisi ini kan panjang kita juga mesti melihat pemain muda yang potensi. Perjalanan Liga 4 ini masih panjang barangkali ada pemain inti yang cedera atau mendapatkan akumulasi kartu kuning pemain pengganti siap,” imbuhnya.

Lebih lanjut dia mengungkapkan dalam latihan besok tim pelatih akan melakukan evaluasi tim secara menyeluruh, sehingga pertandingan kedua lawan Banyuwangi Putra pihaknya berharap pemain bisa tampil lebih baik lagi.

Sementara Asisten pelatih PSSS Situbondo Abdul Halim Al Rosyid mengungkapkan dalam pertandingan lawan Persewangi Banyuwangi pihaknya banyak mendapatkan pelajaran berharga.

Dia mengakui tim Persewangi memiliki kualitas pemain dan persiapan yang lebih baik.”Kalau melihat permainan visi misi dan kesemangatan pengurus, Persewangi akan lanjut ke putaran berikutnya,” ujar Rosyid.

Dalam pertandingan selanjutnya lawan Persebo Muda Bondowoso, Rosyid optimis pemain PSSS Situbondo mampu tampil secara maksimal karena harus menyelesaikan dua pertandingan dengan target minimal mampu meraih poin 4.

iklan warung gazebo