Nelayan Banyuwangi Tenggelam usai Kejar Perahu Lepas

by -3696 Views
Writer: Teguh Prayitno
Editor: Herry W Sulaksono
Oplus_131072
iklan aston
iklan aston

Banyuwangi, seblang.com – Seorang nelayan pencari kerang, Bakri (60), warga Desa Grajagan, Kecamatan Purwoharjo, Banyuwangi, dilaporkan tenggelam di Sungai Musing pada Sabtu (28/12/2024). Insiden ini terjadi sekitar pukul 09.00 WIB, saat Bakri berusaha mengejar perahunya yang terlepas dari tambatan akibat tiupan angin.

Koordinator Basarnas Ketapang, Wahyu Seta Budi, menjelaskan bahwa pihaknya menerima laporan insiden tersebut pada pukul 15.45 WIB. “Korban bersama beberapa temannya mencari kerang menggunakan perahu jukung tanpa katir. Ketika perahu ditambatkan, angin kencang melepaskan ikatan perahu tersebut,” katanya.





Bakri mencoba mengejar perahu yang hanyut, tetapi usaha tersebut berujung tragis. “Korban tidak mampu mengejar perahu dan akhirnya tenggelam,” lanjut Wahyu.

Saat ini, perahu yang ditumpangi Bakri masih berada di sekitar Sungai Musing. Namun, upaya pencarian yang dilakukan para nelayan setempat belum membuahkan hasil. “Hingga saat ini, korban belum ditemukan,” tegas Wahyu.

Basarnas Banyuwangi telah menerjunkan tim pencarian, dibantu oleh Satpolairud Banyuwangi, Pos TNI AL Grajagan, BPBD Banyuwangi, relawan SAR, serta nelayan setempat. Pencarian terus dilakukan dengan harapan korban segera ditemukan.

iklan warung gazebo