Malang, seblang.com – Untuk memantau keterlibatan Kepala Desa dan Camat pada Pilkada di Kabupaten Malang yang saat ini masuk tahapan kampanye, tim pemenangan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati nomor urut 2, Gunawan HS-dokter Umar Usman (GUS) membentuk tim khusus untuk memantau gerak-gerik kepala desa atau camat di Kabupaten Malang.
Tim khusus ini nantinya akan ada di tiap 33 kecamatan dan 390 desa/kelurahan di Kabupaten Malang. Setiap tim yang terdiri 20 relawan itu memiliki tugas untuk melaporkan indikasi pelanggaran yang dilakukan kepala desa atau camat kepada Tim Pemenangan GUS selama berjalannya masa kampanye Pilkada Kabupaten Malang,” kata Ony Risdian juru bicara tim pemenangan GUS, Sabtu (5/10/2024).
Jika terdapat bukti yang cukup kuat terkait indikasi pelanggaran yang di temukan tim pemantau, selanjutnya akan ditindaklanjuti oleh Tim Pemenangan GUS melalui Tim Kuasa Hukum untuk dilaporkan ke Bawaslu Kabupaten Malang.
“Pembentukan tim ini merupakan bagian dari tindaklanjut dari kami, karena selama masih banyak indikasi pelanggaran yang dilakukan kepala desa bahkan camat yang memihak kepada calon tertentu di Pilkada Kabupaten Malang,” beber Ony.