Situbondo, seblang.com – Ribuan warga Situbondo kembali turun ke jalan pada Senin (9/9/2024). Mereka mendesak Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) segera menangkap Bupati Karna Suswandi yang telah ditetapkan sebagai tersangka korupsi.
Namun, yang paling menyita perhatian adalah aksi seorang nenek yang dengan lantang menyuarakan tuntutan massa dalam aksi demonstrasi jilid II tersebut. Dengan suara tegas, sang nenek naik ke atas truk orasi dan menyerukan keresahan hatinya.
“Pencuri ubi dihukum, sedangkan pencuri uang rakyat tidak dihukum. Okom Pak Karna, Okom!” seru sang nenek dengan suara lantang, menggunakan bahasa daerah Madura yang berarti “Pidanakan Pak Karna, Pidanakan!”
Teriakan nenek tersebut disambut gemuruh “Allahu Akbar” dari ribuan demonstran, menjadi katalisator yang semakin membakar semangat massa.
Aksi spontan Nenek ini menjadi representasi keresahan masyarakat Situbondo yang merasa dirugikan oleh dugaan korupsi yang dilakukan Bupati.
Keberanian nenek tersebut juga telah menginspirasi ribuan peserta aksi untuk terus menyuarakan tuntutan mereka dengan lebih lantang.