Resmi Diusung PDI P Pasangan Hendy-Gus Firjaun Daftar ke KPU Jember Tanggal 29

by -542 Views
Pasangan Calon Bupati Jember Hendi Siswanto dan calon wakil bupati Jember Gus Firjaun
iklan aston

Jember, seblang.com – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) resmi mengusung Hendy Siswanto dan Muhammad Balya Firjaun Barlaman (Gus Firjaun) sebagai calon bupati dan calon wakil bupati Kabupaten Jember.

Keputusan tersebut diumumkan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDIP, di Jalan Pangeran Diponegoro Menteng, Jakarta Pusat, Senin (26/8/2024) kemarin.

iklan aston

Partai berlambang banteng moncong putih itu memberikan Surat Rekom form B.1-KWK kepada pasangan Hendy-Gus Firjaun. Yakni diberikan langsung oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

“Alhamdulillah B.1-KWK dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) sekitar pukul setengah tiga dini hari. Memang dari Pilkada serentak ini, membuat PDI Perjuangan untuk juga harus kerja keras. Karena melayani ratusan lebih kepala daerah untuk mendapat rekom,” ucap Hendy saat dikonfirmasi usai menerima surat rekom, Selasa (27/8/2024).

Hendy mengungkapkan, PDI Perjuangan sangat teliti dalam segala hal terkait kesiapan Pilkada 2024.

“Mulai dari mengecek kesiapan, kemenangan, dan pertarungan ke depan harus menang, menang, dan menang mutlak. Sehingga koreksi terhadap bakal calon bupati dan wakil bupati menjadi sangat penting, serta itu harus melewati beberapa pos untuk dikoreksi satu persatu. Sehingga yang terjadi, sampai ada sedikit bekerja ekstra sampai pagi,” ungkapnya.

Selanjutnya, rencananya pasangan Hendy-Gus Firjaun akan mendaftar ke KPU Jember lusa.

“Insyaallah saya bersama Gus Firjaun, mohon doa restu dan dukungan semua teman-teman. Akan maju mendaftar ke KPU Jember Insyaallah tanggal 29 Agustus 2024. Insyaallah kami berangkat bada’ Ashar. Mohon dukungan semua warga Jember,” ujarnya.

Lebih lanjut Hendy menyampaikan, pada saat menerima surat rekom kemarin, ada momen berharga yang dialami oleh pasangan petahana asal Jember. Calon Wakil Bupati Gus Firjaun diminta untuk pembacaan doa dalam prosesi pengumuman calon kepala daerah dan calon wakil kepala daerah.

“Kemarin juga saat penyampaian rekom. Gus Firjaun ditunjuk untuk memimpin doa. Gus Firjaun andil untuk ikut memimpin doa. Beliau adalah representatif dari KH. Ahmad Siddiq, beliau orang tua Gus Firjaun itu. Diketahui juga bersahabat dengan Ibu Megawati dan tahu benar bagaimana tentang memperjuangkan masyarakat,” ungkapnya.

“Terutama dengan nilai-nilai luhur Pancasila, itu ada di dalam kajian yang mendorong itu dari KH. Ahmad Siddiq, dan sekarang diteruskan oleh Gus Firjaun. Semoga ini bermanfaat untuk Jember tentunya, Wes Wayahe Jember apik setia bersama rakyat. Kami hadir hanya untuk kepentingan rakyat,” sambungnya.///////

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.