Situbondo, seblang.com – H Imam Hidayat pemilik Rumah Sakit (RS) Mitra Sehat Kabupaten Situbondo membangun Rumah Sakit baru di Kabupaten Bondowoso, dan pembangunan ditargetkan selesai pada tahun 2025.
Pengembangan RS Mitra Sehat baru dengan kelas C merupakan Rumah Sakit khusus yang mempunyai fasilitas dan kemampuan pelayanan medik spesialis dan subspesialis sesuai kekhususannya, serta pelayanan medik spesialis dasar dan spesialis lain yang menunjang kekhususannya yang minimal.
Adapun fasilitas dan kemampuan pelayanan medik Rumah Sakit Mitra Sehat Kelas C, antara lain, 4 (empat) Pelayanan Medik Spesialis Dasar, 4 (empat) Pelayanan Spesialis Penunjang Medik.
Untuk kriteria, fasilitas dan kemampuan Rumah Sakit Umum Kelas C terdiri dari
-Pelayanan Medis Umum,
-Pelayanan Gawat Darurat,
-Pelayanan Medik Spesialis Dasar,
-Pelayanan Spesialis Penunjang Medik,
-Pelayanan Medik Spesialis Gigi Mulut,
-Pelayanan Keperawatan dan Kebidanan,
-Pelayanan Penunjang Klinik,
-Pelayanan Penunjang Non Klinik.
Menurut H. imam Hidayat Owner Rumah Sakit Mitra Sehat, Pembangunan RS Mitra Sehat ini untuk bisa melayani masyarakat sekitar yang meliputi, Wonosari, Tapen, Botolinggo, Kelabang, Caremi, dan Prajekan di Wilayah utara dari Kabupaten Bondowoso dan ujung Selatan Wilayah Kabupaten Situbondo belum ada RS, sehingga Mitra Sehat akan hadir untuk Masyarakat Kabupaten Bondowoso.
“Pembangunan RS Mitra Sehat Bondowoso ini adalah pengembangan dari RS Mitra Sehat Situbondo, jadi pembangunan RS ini kelas tipe C jadi lebih lengkap dari pada RS Mitra Sehat Situbondo,” ujarnya.
Lebih lanjut H Imam Hidayat menambahkan pembangunan RS Mitra Sehat Bondowoso ini selain melayani kesehatan juga akan menampung karyawan baik perawatan dan Dokter sekaligus, sebanyak kurang lebih 250 Karyawan.
“Untuk karyawan nantinya kita utamakan dari Bondowoso dan Situbondo sesuai kebutuhan RS tipe C membutuhkan sekitar 200-250 karyawan, dan Insyaallah pembangunan RS Mitra Sehat Bondowoso akan selesai dipertengahan tahun 2025,” ucapnya.
H. Imam Hidayat selain pemilik RS Mitra Sehat juga salah satu pengusaha yang cukup sukses karena kegigihan dan ketekunannya hingga memiliki beberapa usah mulai dari RS, Hotel, cafe, Peternakan serta usaha lainnya, sehingga beberapa masyarakat meyakini bahwa pembangunan RS Mitra Sehat Bondowoso akan lebih besar dari pada RS Mitra Sehat Situbondo.