Peserta Kecewa Menganggap Juri Lomba Senam Bhunga Rassa Ate Kurang Profesional

by -2493 Views
iklan aston

Situbondo, seblang.com – Lomba senam yang diikuti kurang lebih sebanyak 207 regu yang diselenggarakan di Gedung PGRI Desa Sumber Kolak Kecamatan Panarukan Kabupaten Situbondo kini menjadi perbincangan publik.

Beberapa peserta lomba senam Bhunga Rassa Ate sangat Kecewa terhadap panitia penyelenggara lantaran mengundang juri lomba senam yang dianggap kurang proporsional.

iklan aston
iklan aston

Zaira salah satu peserta mengatakan jika dirinya sudah berlatih dengan keras untuk bisa lolos ke babak 15 besar, namun hasilnya tidak cukup memuaskan lantaran yang masuk babak 15 besar terpantau salah satu anak didik dari salah satu juri lomba senam sehat dengan gerakan yang salah tapi masih juga lolos ke babak 15 besar.

“Ada anak didik dari salah satu juri tersebut yang lolos di 15 besar, lucunya salah satu peserta anak didik juri tersebut sebelum masuk 15 besar itu, ada dibeberapa media sosial ataupun TikTok yang sudah viral mengatakan, peserta ini sudah dipastikan juara satu padahal masih belum lolos ke babak 15 besar,” ujarnya.

Selain itu Zaira menambahkan untuk ikut lomba tak sedikit masalah pembiayaan baik mulai dari pembiayaan dandan beli sepatu dan kostum sendiri hingga setiap hari berlatih untuk bisa maksimal dalam pertunjukan ajang lomba senam Sehat ini.

“Malah ada Vidio di TikTok tiga kelompok dengan gerakan yang salah masih lolos ke babak 15 besar padahal masih banyak kelompok yang bagus dari pada kelompok itu, untuk kelompok saya sudah gak lolos dari awal, gimana Lomba ini tidak saya katakan kurang profesional jurinya saja diduga tidak memiliki lisensi, jika ingin mengadakan lomba lagi jika jurinya masih tetap itu, saya pastikan tidak akan banyak peserta yang ikut, pokoknya saya kecewa lah dengan juri yang saya anggap kurang profesional,” katanya.

Sementara itu Juma’ati istri Bupati Situbondo Karna Suswandi mengatakan timbulnya senam kreasi Bhunga Rassa Ate ini berawal dari penyaluran insentif RT di daerah Banyuputih ada salah satu yang menyanyikan lagu Bhunga Rassa Ate, dari itu dirinya sangat tertarik dan bercerita ke Bupati Karna Suswandi agar diadakan lomba senam Bhunga Rassa Ate di Kabupaten Situbondo ini.

“Berharap adanya lomba ini semuanya bertambah sehat dan semoga Kabupaten Situbondo kedepannya selalu berjaya,” harapnya, Senin, (22/7/2024).

Bupati Situbondo Karna Suswandi juga menambahkan dalam adanya lomba senam ini menjadi budaya dan juga menjadi kegiatan rutin di masyarakat agar selalu tetap sehat.

“Kegiatan ini akan menjadi agenda tetap pemerintah Kabupaten Situbondo, mari kita niati lomba ini untuk berolahraga untuk bisa meningkatkan kebugaran tubuh kita, sehingga kita kedepan selalu hidup sehat,” pungkasnya. (/////)

No More Posts Available.

No more pages to load.