Rumah Roboh Tewaskan Pemiliknya di Licin Banyuwangi

by -808 Views
iklan aston

Banyuwangi, seblang.com – Sebuah rumah di Dusun Bedengan, Desa Kluncing, Kecamatan Licin, Banyuwangi, roboh pada Kamis, 11 Juli 2024, sekitar pukul 17.00 WIB. Kejadian ini menewaskan pemilik rumah, Tomi AG (42), yang tertimpa reruntuhan.

Kapolsek Licin AKP Junaedi mengatakan, sebenarnya korban telah mengetahui jika rumahnya tersebut akan roboh, karena sudah retak dan mengeluarkan suara gesekan pertanda akan ambruk.

iklan aston

“Namun, korban masih berusaha memperbaikinya dengan mencari bambu untuk menahan balok cor,” jelas Kapolsek.

Nahasnya, saat korban mencoba memasang penyangga bambu pada balok cor yang retak, tiba-tiba struktur bangunan runtuh dan menimpanya. “Korban pun langsung meninggal di lokasi kejadian akibat tertimpa reruntuhan bangunan tersebut,” jelasnya.

Lebih lanjut kapolsek menjelaskan, bahwasanya saat kejadian, istri dan anggota keluarga korban lainnya sedang berada di luar rumah. “Saat itu, istrinya tahu jika korban sedang memperbaiki rumah,” ujarnya.

Menurut Kapolsek, struktur bangunan berlantai dua yang jauh dari kata layak dengan luas 4×7 meter dan satu kamar diatasnya, menjadi penyebab terjadinya musibah ini.

“Kondisi bangunan tersebut sangat memprihatinkan. Konstruksinya tidak standar,” ujar Kapolsek.

Rumah tersebut, jelas Kapolsek, dibangun tanpa pondasi, langsung di atas tanah, dengan campuran material bangunan yang tidak ideal. “Sedangkan Struktur atap menggunakan dak cor dengan tulangan campuran bambu dan besi,” bebernya.

No More Posts Available.

No more pages to load.