Banyuwangi, seblang.com – Tepat hari ke 25 Ramadan 1445 Hijriyah, Wandra Restusiyan, artis kebanggaan warga Banyuwangi Jawa Timur, berbagi takjil sekaligus santuni anak yatim piatu, Jumat (05/04/2024).
Ratusan takjil gratis ini dibagikan kepada masyarakat yang melintas di Jalan Raya Jember – Banyuwangi, tepatnya di depan Studio One Nada Music, Dusun Cempokosari, Desa Sarimulyo, Kecamatan Cluring.
Dalam kegiatan tersebut, anak – anak yang sudah tak memiliki bapak dan juga ibu tersebut dihibur dengan music live yang menampilkan sederetan artis One Nada Music School.
Mereka juga diajak bersholawat bersama diiringi musik grup hadrah hingga membuat suasana semakin semarak, dan mampu menyedot antusias masyarakat sekitar maupun pengguna jalan.