Polda Jatim Memperingati Isra Mi’raj untuk Menanamkan Moral dan Wujudkan Polri Presisi

by -591 Views
iklan aston

Surabaya, seblang.com – Kepolisian Daerah Jawa Timur (Polda Jatim) menggelar acara peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 2024 (1445. H) di Masjid Arif Nurul Huda Mapolda Jatim pada hari Rabu (21/2/2024).

Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol Drs. Imam Sugianto, M.Si, beserta pejabat utama (PJU) Polda Jatim dan personel Polri serta ASN Polda Jatim turut hadir dalam acara tersebut.

iklan aston
iklan aston

Pembukaan acara dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan dilanjutkan dengan pemberian santunan kepada anak yatim, diakhiri dengan penampilan Hadrah Polisi Santri Aulia Mustofa Polda Jatim.

Dalam sambutannya, Kapolda Jatim, Irjen Pol Imam Sugianto, mengungkapkan harapannya agar peringatan Isra Mi’raj ini dapat memperkuat keimanan, ketakwaan, dan solidaritas, sebagai langkah untuk mewujudkan Polri yang Presisi.

“Momentum peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW ini sekaligus menjadi momen untuk memperdalam keimanan dan ilmu pengetahuan. Semoga kita dapat mengambil hikmah dan esensi dari peristiwa Isra dan Mi’raj,” kata Irjen Imam.

Irjen Imam menekankan bahwa peringatan Isra Mi’raj juga merupakan pembinaan mental, moral, dan spiritual bagi anggota Polri serta ASN, sebagai bagian dari upaya transformasi menuju Polri yang Presisi.

“Marilah kita gunakan momentum ini untuk melakukan introspeksi diri dan memahami nilai-nilai spiritual yang terkandung dalam peristiwa Isra Mi’raj, baik dalam tugas di Polri maupun dalam kehidupan sehari-hari,” tambahnya.

Peringatan Isra Mi’raj merupakan pengingat bagi umat Islam tentang pentingnya salat lima waktu, di mana nabi Muhammad SAW menerima perintah langsung dari Allah subhanahu wa ta’ala. Peristiwa ini juga mengingatkan kita akan mukjizat besar dalam kehidupan beliau.

Acara ini diharapkan dapat menjadi momen pembinaan spiritual dan moral bagi seluruh anggota Polda Jatim, serta mempererat hubungan antarumat beragama dalam mewujudkan keharmonisan masyarakat.//////

No More Posts Available.

No more pages to load.