Bersama Para Dai, Polres Ponorogo Jalin Sinergi demi Pemilu Damai

by -452 Views
Girl in a jacket

Ponorogo, seblang.com  – Polres Ponorogo Polda Jatim menyelenggarakan silaturahmi bersama para Dai Kamtibmas dalam upaya memastikan keamanan dan ketertiban menjelang Pemilu serentak 2024. Acara bertajuk Nusantara Cooling System (NCS) ini dihelat di Aula Wengker, Polres Ponorogo.

Kapolres Ponorogo AKBP Anton Prasetyo S.H, S.I.K, M.Si mengajak para Dai untuk bersatu demi menciptakan lingkungan yang aman dan damai menjelang Pemilu. Menurutnya, langkah antisipasi perlu diambil, khususnya terkait potensi kerawanan selama tahap kampanye.

iklan aston

“Kita perlu bersinergi dengan seluruh elemen terkait untuk mencegah gangguan kamtibmas yang mungkin muncul,” ungkap AKBP Anton Prasetyo di Aula Wengker, Rabu (24/1).

Selain menjaga netralitas, Kapolres Anton Prasetyo juga memohon doa dari ulama, dai, dan tokoh agama agar jajaran Polres Ponorogo dapat menjalankan tugasnya dengan baik. Komitmen Polres Ponorogo untuk mensukseskan Pemilu 2024 yang damai dan kondusif tetap dipegang teguh.

“Tetap menjaga netralitas, program Zero Knalpot Brong, dan kegiatan lainnya dilakukan demi menciptakan kamtibmas yang damai,” tegas Kapolres.

Prof. Dr. Miftahul Huda memberikan materi tentang Nusantara Cooling System dalam konteks mewujudkan Pemilu 2024 yang aman, damai, dan sejuk. Harapannya, kegiatan ini dapat menjaga kondusivitas menjelang Pemilu 2024, khususnya di Ponorogo. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.