Banyuwangi, seblang.com – Menjalin komunikasi dalam sebuah organisasi adalah sesuatu hal yang sangat mutlak untuk dilakukan. Adapun cara menjalin komunikasi dalam sebuah organisasi ada berbagai macam bentuknya, salah satunya adalah bersilaturahmi.
Hari ini Aliansi Amblas yang baru berdiri belum genap satu tahun selalu melakukan koordinasi dengan para anggota – anggotanya. Silaturahmi ini selalu dilakukan dan dikomando oleh ketua aliansi Rofik Azmi di balai aspirasi tepatnya di Dusun Lidah Desa Gambiran Kecamatan Gambiran .Rabu(10/1/24).
Silaturahmi ini bertujuan untuk mempererat persaudaraan dan meningkatkan kerukunan antar anggota aliansi Amblas dan beberapa lembaga lainya untuk memperkuat persaudaraan serta untuk menuju ke Banyuwangi lebih baik lagi
“Aliansi Amblas ini memiliki visi dan misi membangun kesatuan dan persatuan Banyuwangi lebih baik lagi serta mengutamakan nilai – nilai kekeluargaan,” ucap Rofik.
Di era Adaptasi Kebiasaan Baru ini Aliansi Amblas selalu berharap setiap organisasi selalu utamakan silaturahmi, menambah relasi, dan membuat berbagai inovasi agar tujuan organisasi tersebut dapat tercapai./////