Tekan Inflasi Akhir Tahun: Pemprov Jatim bersama Pemkab Banyuwangi  dan Bulog Gelar Pasar Murah

by -390 Views
iklan aston

Banyuwangi, seblang.com  – Pemerintah Provinsi Jawa Timur bekerja sama dengan Pemkab Banyuwangi dan Bulog mengadakan operasi pasar murah sebagai langkah antisipatif menanggulangi potensi inflasi menjelang akhir tahun.

Salah satu lokasi pasar murah terletak di Taman Blambangan. Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, meninjau pelaksanaannya pada Jumat (22/12/2023).

iklan aston

“Pasar murah ini merupakan upaya bersama untuk menekan inflasi akhir tahun. Jelang libur Natal dan tahun baru, biasanya bahan pokok mengalami kenaikan harga, dan pasar murah ini menjadi bentuk antisipasi,” ungkap Bupati Ipuk.

Berbagai bahan pokok, seperti beras, minyak goreng, gula pasir, dan telur, dijual dengan harga lebih terjangkau dibandingkan di toko-toko konvensional. Selain itu, sejumlah lapak UMKM turut menyediakan beragam produk makanan.

“Pemkab secara rutin menggelar pasar murah sejak awal bulan. Bulog juga setiap hari mengadakan operasi pasar murah di berbagai kecamatan Banyuwangi,” tambah Ipuk.

Kepala Perum Bulog Cabang Banyuwangi, Harisun, menjelaskan bahwa mereka terus melaksanakan pasar murah di beberapa lokasi selama bulan Desember. Harian Bulog mencakup pasokan beras sebanyak 5 ton, minyak goreng 400 liter, dan gula pasir tiga kuintal.

“Dengan harga jual beras Rp 51.000/5 kg, minyak goreng Rp 13.500/liter, dan gula pasir Rp 15.500/kg. Jumlah ini dapat ditambah jika masih dibutuhkan,” ujar Harisun.

Nanin Oktaviantie, Kepala Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Perdagangan, menambahkan bahwa pada pasar murah kali ini, Pemkab Banyuwangi juga bermitra dengan toko modern dan distributor bahan pokok. Mereka tidak hanya menjual bahan pokok, tetapi juga berbagai produk makanan dengan harga lebih terjangkau.

“Harganya juga lebih murah, berkisar antara Rp 2.000-8.000 dibandingkan di toko umum,” tambahnya. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.