Dukung Pemerintah Tangani Stunting, Polres Ponorogo Gelar Bakti Sosial

by -1492 Views
Wartawan: Teguh Prayitno
Editor: Herry W. Sulaksono

Ponorogo, seblang.comPolres Ponorogo Polda Jawa Timur terus menunjukkan komitmen dalam mendukung upaya penanganan stunting. Dalam langkah nyata, rombongan personel Polres Ponorogo, yang dipimpin oleh Wakapolres Ponorogo, Kompol Verawaty Thaib S.I.K, menggelar bakti sosial di Desa Pager Ukir, Kecamatan Sampung, Ponorogo.

Kompol Verawaty Thaib S.I.K menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk dukungan Polri kepada Pemerintah dalam upaya mengatasi stunting. “Kegiatan Polri Peduli Stunting merupakan upaya Kepolisian Republik Indonesia untuk mencegah dan menanggulangi stunting di seluruh Indonesia,” ungkapnya.

Wakapolres Ponorogo menjelaskan kerjasama dengan instansi terkait, termasuk Dinas Kesehatan Kabupaten Ponorogo, dalam pelaksanaan kegiatan ini. Ia juga menyoroti peran Polwan Polres Ponorogo yang diharapkan lebih tanggap dan peduli terhadap kondisi masyarakat kurang mampu.

iklan warung gazebo