Banyuwangi, seblang.com – Seorang penumpang KMP Perkasa Prima 5 dikabarkan melompat dari atas kapal ke Perairan Selat Bali. Pria berusia 33 Tahun bernama Cahyono Muldoko, asal Desa Kertosono RT. 018 RW. 006, Kecamatan Tanggul, Kabupaten Trenggalek, tersebut kini dalam proses pencarian Satpolairud Polresta Banyuwangi bersama Tim SAR gabungan.
Kasatpolairud Polresta Banyuwangi Kompol Masyhur Ade S.I.K., MH, membenarkan kejadian yang berlangsung Selasa (21/03/2023) sekitar Pukul 14.35 tersebut. Sesuai keterangan para saksi pihaknya menjelaskan, ketika KMP Perkasa Prima 5 melakukan penyebrangan dari Pelabuhan Gilimanuk Bali, menuju Pelabuhan LCM Ketapang Banyuwangi, korban lompat dari atas kapal ke laut.
Korban melompat dari sebelah kiri atas kapal di titik kordinat 08°08.752″S, 114°24.606″E. Nahkoda kapal yang mengetahui kejadian itu langsung melakukan pencarian, namun korban tak dapat ditemukan. Kemudian nahkoda kapal melanjutkan berlayarnya ke Pelabuhan LCM, dan melaporkan peristiwa itu ke instansi terkait sekitar Pukul 15.35 WIB.
Setelah mendapatkan laporan dari nahkoda kapal, Kasat Polairud Polresta Banyuwangi, bersama anggotanya, dan Tim Sar Gabungan, langsung melakukan pencarian di sekitar Selat Bali. Akan tetapi hingga saat ini korban belum dapat ditemukan.
“Kasus ini kami tangani. Mudah – mudahan korban dapat segera ditemukan,” terang Kompol Masyhur Ade. ////