Askab PSSI Banyuwangi Gelar Liga Usia Dini U-13 dan U -15 ” Piala Soeratin” Tahun 2022

by -1497 Views
iklan aston

Banyuwangi, seblang.com – Pengurus Asosiasi Kabupaten (Askab) PSSI Banyuwangi menggelar Liga Sepakbola Usia Dini “Piala Soeratin” Tahun 2022 yang dibuka secara simbolis oleh Ketua Askab PSSI Banyuwangi di Lapangan Sumber Pinang Desa Glagah pada Sabtu (27/08/2022).

Menurut Agung Setyo Wibowo, Ketua Askab PSSI Banyuwangi Liga Sepakbola Usia Dini diikuti oleh 30 Sekolah Sepakbola (SSB)  U -13 yang terbagi 8 grup. Sedangkan 30 tim U- 15 terbagi 7 grup.

iklan aston
iklan aston

Dia menuturkan Liga Sepakbola Usia Dini dilaksanakan di 7 (Tujuh) lapangan yang ada di Banyuwangi yaitu :  Lapangan Sumber Pinang Desa Glagah, Lapangan Logjag Desa Pengantigan Rogojampi, Lapangan Desa Bomo Blimbingsari, Lapangan Desa Srono, Lapangan Desa Pesanggaran dan  lapangan Desa Jajag serta Lapangan sepakbola Desa Sepanjang Kecamatan Glenmore Banyuwangi.

“Selain pelaksanaan program kerja tahun 2022, liga sepakbola yang digelar merupakan bentuk komitmen Askab PSSI Banyuwangi terhadap pembinaan usia dini untuk menjaring dan menghasilkan pemain-pemain sepakbola berbakat di Banyuwangi,” jelas Agung pada Sabtu (27/07/2022)

Selanjutnya dia mengatakan  Juara satu U -13 dan  U -15 Liga Sepakbola Usia Dini “Piala Soeratin” Tahun 2022 akan  menjadi wakil Banyuwangi dalam Liga lanjutan di Asprov PSSI Jawa Timur (Jatim ).

“Harapan kami wakil Banyuwangi bisa meraih prestasi lebih baik dibandingkan tahun lalu dimana Ketapang FC yang menjadi wakil U -13 merebut juara 3 Jatim. Sedangkan Persewangi Yunior terhenti dalam  babak 8 besar,” imbuh Politisi Partai Nasdem itu.

Lebih lanjut tokoh asal Gambiran itu menambahkan untuk babak 8 dan 16 besar akan dilaksanakan di wilayah. Sedangkan babak semifinal dan final akan digelar di Stadion Diponegoro Banyuwangi  pada  16  dan  17 September mendatang.

Agar pelaksanaan Liga Sepakbola Usia Dini berjalan aman lancar dan sukses Agung berharap agar para pelatih pemain dan official pertandingan serta para suporter diharapkan menjunjung tinggi sikap fair play, sportif dan respect./////

No More Posts Available.

No more pages to load.