Bersama Anak Yatim, Ning Ita Gelar Doa Bersama Memulai  Revitalisasi Trotoar, Skywalk dan Alun alun

by -786 Views
Wartawan: Rachmat
Editor: Herry W. Sulaksono
Ning Ita memotong tumpeng dan diserahkan kepada anak anak yatim

Mojokerto, seblang.com – Demi kelancaran revitalisasi trotoar, Tugu Alun-alun dan skywalk, Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari bersama jajaran, ulama dan anak yatim menggelar doa bersama di Paseban alun-alun kota.

“Doa bersama ini agar program pembangunan proyek strategis yang merupakan prioritas Wali Kota Mojokerto, yang bertepatan ada tiga proyek sekaligus yang dikerjakan tahun ini, di alun-alun ini agar semua berjalan lancar, aman dan selesai tepat waktu seperti yang kita harapkan,” ujar Ning Ita, sapaan akrab wali kota.

Dalam kesempatan ini Ning Ita berpesan kepada dua rekanan yang turut hadir, agar menyelesaikan proyek strategis ini dengan kualitas terbaik, serta memenuhi jadwal waktu yang telah ditentukan. Sehingga kemanfaatnya bisa segera dinikmati oleh masyarakat luas.

“Alun-alun ini adalah pusat berkumpulnya masyarakat, pusat dari berbagai kegiatan, seperti sosial, olahraga, ekonomi, selesainya proyek yang ada di alun-alun ini menjadi harapan yang ditunggu-tunggu masyarakat Kota Mojokerto. Maka amanah dari warga Kota Mojokerto ini bisa dilaksanakan dengan baik,” terangnya.

iklan warung gazebo