Sebanyak 275 Sapi di Kota Pasuruan Mulai Disuntik Vaksin PMK

by -531 Views
Wartawan: M. Bahrul
Editor: Herry W. Sulaksono
Petugas saat memeriksa kondisi sapi (bahrul)
iklan aston

Pasuruan, seblang.com – Untuk mencegah penyebaran penyakit mulut dan kuku (PMK) yang menyerang hewan ternak sapi. Pemerintah Kota Pasuruan melalui Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan memberikan suntik vaksin pada sapi.

“Ada 300 dosis vaksin PMK yang diterima Kota Pasuruan,” kata Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Pasuruan Yudie Andi Prasetya, Selasa (28/06/22).

iklan aston

Yudie menjelaskan, vaksinasi PMK di Kota Pasuruan sudah dilakukan mulai sejak Sabtu (25/06/22) beberapa hari kemarin. Dengan populasi sapi di kota Pasuruan sebanyak 275 ekor.

“Untuk hari pertama, vaksinasi sudah dilakukan kepada 99 ekor sapi. Dan kami memastikan, untuk perkembangan kasus PMK saat ini mulai membaik,” jelasnya.

Sementara itu, Plt. Kabid. Peternakan Drh. Muflishoh mengatakan, masih ada 40 ekor sapi yang bergejala PMK. Seluruhnya masih ditangani bersama timnya.

“Namun, sudah ada 9 ekor sapi yang dinyatakan sembuh setelah melewati masa inkubasi dan kondisinya sudah pulih,” ucap Muflishoh.

Pihaknya juga terus memantau kondisi sapi dengan gejala PMK di sapi tersebut. Selain itu, ia juga selalu memberikan asupan vitamin dan pengobatan untuk menaikkan imun sapi.///

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.