Tim Porprov Banyuwangi Raih Poin Maksimal Dalam Laga Perdana

by -1203 Views
Tim Sepakbola Banyuwangi (kaos biru) bersama dengan Tim Kabupaten Probolinggo saat pertandingan babak pertama selesai di Stadion Diponegoro Banyuwangi
iklan aston

Banyuwangi, seblang.com– Tim sepakbola putra Kabupaten Banyuwangi mampu meraih poin maksimal setelah mengalahkan Kabupaten Probolinggo 1- 0 lewat gol Moh. Fikri Ardiansyah (16) dalam pertandingan perdana Grup A Pra Pekan Olahraga Provonsi (Porprov) Jawa Timur (Jatim) yang digelar di Stadion Diponegoro Banyuwangi Selasa (10/05/2022).

Menurut Agung Setyo Wibowo, Ketua Askab PSSI Banyuwangi, pihaknya merasa bersyukur mengawali pertandingan pada hari ini para pemain Banyuwangi mampu bermain bagus  dan mendapatkan 3 poin.

iklan aston
iklan aston

”Cuman anak-anak  belum bisa maksimal dalam memanfaatkan peluang yang seharusnya jadi goĺ.  Finishing lini depan dan reflek dari bola-bola  reborn belum bisa menambah gol padahal peluang sangat banyak sekali, bahkan dalam  permainan kita kuasai 60  – 40,” jelas Agung.

Tokoh asal Kecamatan Gambiran  itu menambahkan dari hasil pertandingan perdana tersebut, pihaknya bersama dengan tim pelatih akan melakukan evaluasi dan berbenah sekaligus menyiapkan taktik dan strategi untuk menghadapi dari tim Kabupaten Situbondo dalam lanjutan Pra Porprov cabang sepakbola putra.

“Kami selalu mengharapkan dukungan support dan mohon bantua doa bagi warga Banyuwangi semoga tim sepakbola Porprov Banyuwangi mampu memenangkan semua pertandingan dan lolos ke babak utama Porprov VII Jatim yang akan digelar bulan Juni 2022 di Kabupaten Jember, Lumajang, Situbondo  dan Kabupaten Bondowoso,” tambah Agung.

Mikko Agus Pribadi, Koordinator Wilayah (Korwil) wilayah timur Asprov PSSI Jawa Timur dalam Match Coordination Metting (MCM) yang digelar Senin (09/05/2022) di Ruang Rapat KONI Banyuwangi mengungkapkan pihaknya berharap agar semua peserta mampu mengeluarkan kemampuan terbaik dalam babak Pra Prorprov Grup A yang digelar di Banyuwangi.

“Selamat bertanding silahkan keluarkan kemampuan terbaik dalam setiap pertandingan kami menyiapkan perangkat pertandingan terbaik. Junjung sportifitas, fair play dan respek,” jelas Mikko.

Dalam grup A Pra Porprov Jatim Kabupaten Banyuwangi sebagai tuan rumah bersama dengan tim kabupaten Probolinggo, Kabupaten Situbondo dan Kabupaten Pasuruan.

Pertandingan diprediksi berjalan ketat karena semua tim sama-sama merasa optimis lolos babak utama Porprov Jatim dengan materi pemain yang rata-rata tampil dalam Liga 3 beberapa waktu lalu dan dengan persiapan yang cukup.

No More Posts Available.

No more pages to load.