Arus Balik ke Bali, Pelabuhan Ketapang Masih Lengang

by -1026 Views
Situasi di Pelabuhan Ketapang
iklan aston

Banyuwangi, seblang.com – Puncak arus balik ke Bali diperkirakan terjadi hari ini dan hari Minggu besok, sementara situasi pelabuhan kini Ketapang masih lenggang,Sabtu(07/05/2022).

Iptu Wahid Hasyim, Kanit Gakum Satlantas Polresta Banyuwangi mengatakan, arus lalulintas masih lancar tidak ada kendala atau hambatan di jalan maupun terjadi penumpukan kendaraan.

iklan aston
iklan aston

“Lalulintas masih lancar, dari Jumat kemarin hingga hari ini,kondisi parkir sendiri masih lengang dan untuk lakalantas sendiri  bisa kami katakan hampir tidak ada, ” katanya.

Ia juga menyampaikan laporan data jumlah penumpang dan kendaraan yang masuk  di pelabuhan Ketapang ke Gilimanuk total sekitar 8553 kendaraan.

“Untuk jumlah Penumpang sekitar tiga puluh tiga ribu delapan ratus orang, selanjutnya kendaraan roda 2 yaitu 5037, roda empat 4.344, sedangkan roda empat lebih diatasnya dengan jumlah 4056 unit kendaraan, data ini yang terbaru kita input terakhir tanggal 5 Mei 2022 kemarin, ” ujar Wahid.

Wahid juga menyampaikan untuk pelayan tiket di pelabuhan tidak melayani, untuk para calon pengguna jasa dihimbau untuk membeli secara online dan mempersiapkan persyaratan perjalanan yang telah ditentukan.

“Untuk tiket, pelabuhan tidak menyediakan,atau tidak menjual, tiket bisa didapat melalui pembelian online atau gerai penjual tiket terdekat, kebijakan ini sudah diterapkan lumayan lama, dan ini termasuk cara untuk mengurai atau mencegah antrean atau penumpukan kendaraan di pelabuhan, ” tuturnya.

Ia juga mengimbau kepada masyarakat khususnya yang sedang berkendara untuk selalu safety.

“Untuk para masyarakat khususnya yang sedang melakukan perjalanan untuk selalu hati hati, utamakan keselamatan, para pengguna motor selalu mengenakan helm,sedangkan mobil jangan lupa selalu safety bell, dan jika dalam perjalanan mengantuk lebih baik berhenti istirahat sejenak,” tambah Wahid.//

No More Posts Available.

No more pages to load.