ASTON Banyuwangi Tawarkan Staycation “Bukan Ramadan Biasa”, Komplit Buka Puasa dan Sahur

by -890 Views
Writer: Teguh Prayitno/adv
Editor: Herry W. Sulaksono
iklan aston

Banyuwangi, seblang.com – Menjalani puasa Ramadan sambil staycation? Kenapa nggak. Berlibur dengan menginap di hotel kini memang menjadi aktivitas favorit untuk dilakukan bersama keluarga di waktu-waktu istimewa seperti Ramadan.

Untuk itu, ASTON Banyuwangi Hotel and Conference Center menawarkan program room package “Bukan Ramadan Biasa”. Program spesial di bulan suci ini, bisa dijadikan kesempatan kita untuk lebih santai dan rileks menghabiskan waktu bersama orang terdekat maupun keluarga.



General Manager ASTON Banyuwangi Hotel and Conference Center, Catur Rahmadi mengatakan, program ini berupa paket staycation komplet lengkap dengan buka puasa (makan malam) dan sahur (sarapan).

“Untuk menikmati pengalaman staycation Bukan Ramadan Biasa ini, para tamu cukup membayar dengan harga Rp. 600 ribu nett/room,” kata Catur.

Dengan harga tersebut, para tamu mendapatkan fasilitas sarapan atau sahur untuk 2 orang, takjil dan buka puasa atau makan malam untuk 2 orang, free akses wifi berkualitas, bebas akses Gym dan Kolam renang. Selain itu, juga gratis 10 menit massage dan welcome drink saat kedatangan.

Catur menambahkan, beragam hidangan menu Internasional dan Nusantara saat berbuka puasa di ASTON Banyuwangi membuat staycation Anda di bulan suci Ramadan ini terasa nikmat dan istimewa.

“Tertarik kan untuk berstaycation komplit di ASTON Banyuwangi pada bulan Ramadan ini? Yuk pesan sekarang!,” tukas Catur.

Promo ini berlaku untuk periode menginap 2 April – 16 Mei 2022. Untuk Informasi dan pemesanan hubungi nomor telpon +62 333 338 3888 atau whatsapp di nomor +62 811 3330 3888.

iklan warung gazebo