Warga Dihebohkan Kemunculan Hiu Paus Tutul di Dekat Dermaga Pelabuhan Jangkar Situbondo

by -1530 Views
Writer: Dedy K
Editor: Herry W. Sulaksono
Ikan hiu paus tutul menampakkan sirip punggungnya.
iklan aston

Situbondo, seblang.com – Warga Jangkar dihebohkan dengan kemunculan kawanan ikan raksasa di Dermaga Pelabuhan Jangkar, Kamis Sore Kemarin ( 14/1/2022 )

Kemunculan kawanan ikan raksasa tersebut warga menduga jenis Hiu Paus Tutul yang sedang mencari makan ke pinggir pantai.



Adapun panjang ikan tersebut panjangnya antara tiga hingga enam meter, meskipun berada di dermaga kapal ferry namun keberadaannya dipastikan tidak menggangu aktifitas pelayaran.

Tak jauh dari dermaga sandar kapal ferry antar pulau itu, terlihat jelas kawanan ikan berwarna hitam ini muncul dipermukaan dan menampakkan sirip punggungnya.

Seorang warga menunjuk kerumunan hiu tutul

Ikan tersebut terlihat hanya mengitari dermaga pelabuhan baru ini dan menjauh sekitar lima puluh meter disisi timur. Setelah setengah jam ikan pun kembali ke tengah laut hingga terlihat lebih dari seratus meter dari  dermaga pelabuhan.

Kemunculan ikan tersebut membuat heboh pengunjung dermaga baik yang sedang memancing maupun hanya nongkrong sekedar menikmati senja sore hari.

Sunan warga jangkar mengatakan dirinya merasa kaget melihat ada ikan hiu paus tutul yang sedang berenang dan selama dua hari ini sudah bertambah dua ekor sehingga menjadi enam ekor secara keseluruhan yang mendatangi dermaga jangkar.

“Saya kaget mas,” ucapnya.

Rico warga jangkar yang datang hanya untuk memancing menuturkan bahwa ikan tersebut hanya lewat saja. Namun ia takut ikan yang mau dipancing menjauh sehingga untuk memancing tidak ada hasilnya.

“Ikan itu hanya lewat saja,namun yang ditakutkan ikan kecil menjadi takut, hingga untuk beberapa saat saya tidak menghasilkan satu ekor ikan,” tegasnya.

Warga sekitar mengaku kemunculan ikan hiu tersebut terjadi sejak dua hari terakhir. Sehingga membuat warga jangkar atau pengunjung dermaga menjadi heboh dan menjadi daya tarik warga sekitar untuk mengabadikan momen tersebut melalui ponselnya.//

iklan warung gazebo