Banyuwangi, seblang.com – Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila ( PP) kabupaten Banyuwangi bersama dengan Pimpinan Anak Cabang ( PAC) kecamatan Wongsorejo menggelar bakti social. Mereka menyerahkan bingkisan paket sembako dan masker kepada masy arakat yang tidak mampu di Dusun Karang Baru pal 4 dan pal 7 Desa Alasbulu Kecamatan Wongsorejo Kabupaten Banyuwangi Selasa (24/11).
Menurut Yuda Prasetio, Ketua PAC PP Wongsorejo bantuan yang diberikan adalah 100 bingkisan paket sembako untuk masyarakat yang kurang mampu dan mereka yang terdampak langsung pandemi wabah Covid 19 serta warga yang mengalami kesulitan akibat musim hujan yang tidak kunjung di desa Alasbulu.
“Paket bantuan yang kami berikan berupa beras 10 kilogram dan mie instan dengan harapannya kami sebagai pengurus ormas kepemudaan gotongroyong dan saling membantu kepada sesama. Dimasa mendatang semakin banyak lagi warga masyarakat yang bisa dibantu,” jelasnya.
Sementara Zamroni, Ketua MPC PP Banyuwangi menambahkan bantuan sembako dan masker yang diberikan merupakan salahsatu bentuk kepekaan dan kepedulian jajaran pengurus PP dan dermawan yang ikhlas menyisihkan sebagian hartanya untuk membantu warga yang kurang beruntung dan terdampak Covid 19 yang belum jelas kapan berakhir.
Selanjutnya bantuan masker yang diberikan sebagai salah satu bentuk tanggung jawab PP Banyuwangi dalam membantu pemerintah untuk mencegah dan menanggulangi penyebaran Covid 19 yang hampir satu tahun terjadi dan mengakibatkan terpuruknya perekonomian masyarakat.
“Kami selalu melakukan sosialisasi dan mengajak keluarga besar Pemuda Pancasila dan warga masyarakat untuk selalu mentaati dan mematuhi protokol kesehatan yang ditetapkan pemerintah mulai memakai masker dengan benar, mencuci tangan dan selalu menjaga jarak serta selalu berdoa kepada Tuhan agar wabah Covid 19 segera berakhir dan masyarakat dapat menjalani kehidupan secara wajar,” ujar Zamroni.
Wartawan : Nurhadi